Kabar Selebriti
DJ Una Diperiksa soal DNA Pro, Mulai Tampil Sebagai Disc Jockey hingga Investasikan Rp 1,5 Miliar
TRIBUN-VIDEO.COM, JAKARTA - Putri Una alias DJ Una menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri selama sembilan jam terkait kasus robot trading DNA Pro.
DJ Una yang datang ke Bareskrim Polri, Senin (25/4/2022) pukul 13.00 WIB itu baru keluar dari ruang pemeriksaan pukul 21.45 WIB.
Pemeriksaan itu diakui DJ Una berjalan baik dan lancar terkait seputar keterkaitannya dengan DNA Pro, yang belakangan diketahui sebagai bisnis investasi bodong.
DJ Una menjelaskan dan menjawab tuntas 35 pertanyaan penyidik yang menangani kasus DNA Pro.
"DJ Una diperiksa sebagai saksi sekaligus korban DNA Pro," kata Yafet Rissy, pengacara DJ Una.
DJ Una menjelaskan kronologi saat diundang tampil sebagai disc jockey acara DNA Pro, hingga menginvestasikan sebagian uangnya ke robot trading itu.
DJ Una ikut terseret kasus DNA Pro setelah disebutkan ikut mempromosikan trading robot tersebut di media sosial.
DJ Una tegas membantah tudingan tersebut.
DJ Una hanya tampil dan kemudian tertarik menginvestasikan uangnya setelah dibukakan akun DNA Pro oleh Hoki Irjana, pemilik DNA Pro.
Di akhir 2021, DJ Una bahkan menerima keuntungan dari DNA Pro sebesar Rp 623 juta.
Keuntungan itu membuat DJ Una kembali menginvestasikan uangnya hingga Rp 1,5 miliar.
Sayangnya, investasi kedua tidak kembali seluruhnya.(*)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul DJ Una Diperiksa Soal DNA Pro, Mulai Tampil Sebagai Disc Jockey hingga Investasikan Rp 1,5 Miliar
# DJ Una # DNA Pro # disc jockey # robot trading
Sumber: Warta Kota
Regional
Jaksa Tilap Barbuk Kasus Robot Trading Fahrenheit Rp 11,5 Miliar, Dibujuk Kuasa Hukum Korban
Jumat, 28 Februari 2025
VIRAL NEWS
Eks JPU Kejari Jakbar Tersangka Suap, Tilap Uang Korban Trading Rp11,5 M Kerja Sama dengan Pengacara
Jumat, 28 Februari 2025
Breaking News
LIVE: Jaksa di Kalbar Curi Hasil Sitaan Rp 11,5 M Kasus Robot Trading, Dipakai untuk Beli Aset
Jumat, 28 Februari 2025
Jejeran Mobil Mewah dan Uang Rp 52,5 Miliar Sitaan Kasus Robot Trading Net89
Rabu, 22 Januari 2025
Regional
Anggota DPRD Sampang Aniaya Istri Siri hingga Babak Belur, Marah Tepergok Memangku Wanita Lain
Senin, 28 Oktober 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.