Senin, 12 Mei 2025

Terkini Nasional

Chat Janggal Yosef Sebelum Pembunuhan Ibu & Anak di Subang Dibongkar Yoris, Begini Isinya

Kamis, 19 Oktober 2023 09:19 WIB
Tribunnews Bogor

TRIBUN-VIDEO.COM - Pelaku utama rupanya sempat mengirim chat janggal sebelum pembunuhan ibu dan anak di Subang.

Ia bahkan mengirim foto korban kasus Subang yang sedang berada di dalam mobil Alphard.

Pelaku utama pembunuhan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu ada dua orang.

Pertama adalah Muhamad Ramdanu alias Danu alias MR, keponakan Tuti yang merupakan anak angkat Ida, kakak korban.

Pelaku utama kedua adalah Yosef Hidayat, suami Tuti sekaligus ayah dari Yoris Raja Amrullah dan Amalia Mustika Ratu.

Yosef tak bisa mengelak ketika polisi menemukan bercak darah pada bajunya.

Anak Yosef, Yoris mengaku sudah menaruh curiga pada ayahnya.

Baca: Inilah Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Polda Jabar Masih Dalami Motif Kasus

Pasalnya dua hari sebelum pembunuhan ibu dan anak di Subang, Yosef mendadak mengirim chat padanya.
Tindakan ini bukan hal biasa bagi Yoris.

Sebatas informasi, Yoris dan Amalia merupakan anak broken home karena Yosef menikah lagi dengan ibu dua anak, Mimin.

Jangankan chat, kata pengacara Yoris, Leni Anggraeni, Yosef juga jarang pulang ke rumah Tuti di Dusun Ciseuti, Kecamatan Jalancagak, Kabupaten Subang.

"Tidak pernah pulang. Sekali-kali aja da papah mah tiap malam juga di sana," kata Leni menirukan ucapan Yoris.

Dua hari sebelum pembunuhan ibu dan anak di Subang, Yosef mendadak mengurim chat.

Isi chat pelaku utama kasus Subang ini berupa foto-foto mobil Alphard dari berbagai sisi.

"Kenapa papah ngirim foto Yoris sama bu Tuti di dalam mobil Alphard. Tampak depan, belakang, pinggir," katanya.

Baca: Terbongkar! Yosef Diduga Jadi Dalang Pembunuhan di Subang, Licik Perintahkan Danu Bersihkan Darah

Saat itu Yoris hanya membalas singkat, 'mantap'," tulis Yoris.

Perlu diingatkan kembali, pada 18 Agustus 2021, jasad Tuti dan Amalia ditemukan di dalam bagasi mobil Alphard yang terparkir di rumahnya.

"Seolah menginformasikan. Kita punya mobil ngapain motoin mobil padahal gak ada niatan jual mobil," kata Leni.

Selain mengirim foto mobil Yosef juga mendadak romantis pada anaknya.

Ia tiba-tiba menyatakan perasaan.

"'Papa sayang sama mamah sama Amel'. Di chating, gak seperti biasanya. setelah kejadian dipanggil di polda. 'Papah gak pernah ringan tangan'. Tumben-tumbenan WhatsApp gini," kata Leni Anggraeni.

(*)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Chat Janggal Pelaku Utama Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Alphard Jadi Kode : Papa Sayang Mama

# Amalia Mustika Ratu # Tuti Suhartini # kasus Subang

Editor: Fitriana SekarAyu
Video Production: Putri Anggun Absari
Sumber: Tribunnews Bogor

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved