TRIBUN-VIDEO.COM - Dikutip dari Kompas.com, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku akan mempertimbangkan penerbitan Peraturan Pengganti Undang-undang (Perppu) KPK setelah menerima tuntutan dari mahasiswa dan sejumlah masyarakat.
Pernyataan tersebut dilontarkan oleh Presiden Jokowi seusai bertemu puluhan tokoh di istana Merdeka, Jakarta, Kamis (26/9/2019).
Dalam pernyataannya, dalam pertemuan yang berlangsung 2 jam tersebut, banyak tokoh yang memberikan masukan terutama untuk menerbitkan Perppu.
Terkait rencana tersebut, Presiden Jokowi mengaku akan segera menghitung dan mengkalkulasi hingga akhirnya keputusan akan disampaikan ke masyarakat.
Meski memberi sinyal soal penerbitan Perppu KPK, Presiden Jokowi belum memberi penjelaskan lebih lanjut terkait kepastian waktu penerbitan Perppu.
Seperti diketahui, sejumlah tokoh yang hadir dalam pertemuan tersebut di antaranya adalah pimpinan KPK Erry Riana Hadjapamekas, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD, serta pakar hukum tata negara Feri Amsari dan Bivitri Susanti.
Hadir juga tokoh lain seperti Goenawan Mohamad, Butet Kartaradjasa, Franz Magnis Suseno, Christine Hakim, Quraish Shihab, dan Azyumardi Azra.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo diketahui sempat bersikukuh tak akan menerbitkan Perppu untuk membatalkan penerapan UU KPK yang telah disahkan DPR dan Pemerintah.
Bahkan sebelumnya, dua kali penolakan terkait Perppu pernah dilontarkan Presiden Jokowi.
Penolakan pertama disampaikan Jokowi langsung di Istana Kepresidenan, Senin (23/9/2019).
Sementara penolakan kedua pernah dilontarkan Jokowi setelah aksi mahasiswa Selasa (24/9/2019).
Penolakan penerbitan Perppu KPK saat itu diungkapkan Jokowi melalui Menkumham Yasonna Laoly Rabu (25/9/2019) lalu.(Tribun-Video.com/Nila)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Melunak, Jokowi Kini Pertimbangkan Terbitkan Perppu KPK
ARTIKEL POPULER:
Baca: Tanggapan Iwan Fals Mengenai Pelajar Ikut Demo Penolakan RKUHP
Baca: Jokowi Tegaskan Soal Demokrasi untuk Negara Indonesia di Istana Merdeka
Baca: Reaksi Anya Geraldine Tanggapi Poster Demo Tolak RUU KUHP
TONTON JUGA:
<iframe src="https://www.youtube.com/embed/bvBrEwRDCFA" width="520" height="292" scrolling="no" frameborder="0"></iframe>
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.