TRIBUNNEWS UPDATE
Bukti Baru Pegi Setiawan Anggota Jak Garis Keras, Diduga Kerap Bentrok hingga Sweeping Bobotoh
TRIBUN-VIDEO.COM - Sejumlah pihak meragukan Pegi Setiawan terlibat dalam pembunuhan dan pemerkosaan Vina Dewi Arsita (16) dan pacarnya, Muhamad Rizky Rudiana.
Hal itu disampaikan orangtua dan keluarga serta teman kerja Pegi Setiawan.
Bahkan sang ibu menyebutkan Pegi orangnya polos dan tidak merokok.
Dikutip dari Tribunnews.com, Selanjutnya adalah 64 pengacara siap membela Pegi Setiawan di meja hijau karena meyakini Pegi bukan pelaku pembunuhan Vina yang buron.
Namun, pengacara Razman Arif Nasution mengungkapkan fakta baru tentang Pegi.
Baca: Usai Diperiksa, Rekan Kerja Kekeh Bela Pegi Tak Bersalah di Kasus Vina, Tantang Berani Disumpah
Menurut Razman, Pegi alias Perong tak sepolos seperti terlihat di televisi.
Dari bukti yang didapatkan, Pegi ternyata tergabung dalam kelompok suporter Persija Jakarta Cirebon.
Dia merupakan anggota kelompok Jak Garis Keras pada tahun 2016.
Maka dari itu, Jak Garis Keras suka bentrok dengan suporter klub lain.
Tak hanya itu, mereka juga suka mensweeping Bobotoh, suporter Persib Bandung.
Bukti yang diperolehnya ini bertolak belakang dengan keterangan keluarga Pegi.
Baca: VIRAL NEWS: Kesaksian Aep di Kasus Vina Tuai Keraguan dari Pengacara Pegi hingga Masyarakat
"Jak garis keras ini merupakan kelompok suporter Persija di Cirebon yang sering terlibat beberapa kali bentrok antara suporter," kata Razman
Razman menyebutkan, Pegi selalu terdepan bila Jak Garis Keras bentrok dengan suporter klub lain.
Bahkan katanya di kalangan anak muda yang mengenalnya, Pegi disebut sering melakukan sweeping terhadap Bobotoh, kelompok suporter bola Persib Bandung.
Menurutnya Pegi kerap mempreteli kaus Bobotoh hingga atribut suporter asal Bandung tersebut.
"Kalau kita lihat di televisi di depan, kelihatan orang yang sangat lugu, data yang kami terima tidak begitu. Kita mau gambarkan kontra produktif degan keterangan pihak keluarga dia, yang mengatakan polos," ujar Razman.
Karenanya Razman berharap polisi mendalami temuannya itu.
"Kami mohon Pak Dirkrimum Polda Jabar yang sekarang, sudah dibantu oleh Bareskrim untuk memeriksa kelompok Jak Garis Keras ini dan orang-orang yang suka ribut. Karena ini berbahaya," katanya.
(Tribun-Video/Tribunnewsdepok)
Artikel ini telah tayang di Tribundepok.com dengan judul Punya Bukti Baru Razman Nasution Ungkap Pegi Tak Sepolos Terlihat, Ini Sejarah Gang Motor Bandung
Host: Ni'ma Chalida Husna
VP: Ulung
# Pegi Setiawan # Garis Keras # Perong # Jak Mania
Reporter: chalida husna
Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah
Sumber: Tribun depok
Olahraga
BIG MATCH! Persija Jakarta Vs Persib Bandung - Live Skor BRI Liga 1 2024-25, El Classico Indonesia
Minggu, 16 Februari 2025
Kaleidoskop 2024
Kaleidoskop 2024: 5 Sorotan Terhadap Polisi yang Menghebohkan, Ada Kasus Pegi hingga Parcok
Minggu, 29 Desember 2024
LIVE UPDATE
Mesranya Bonek & The Jak Mania di GBT, Seruan Perdamaian Lewat Saling Hormat saat Balas Yel-yel
Sabtu, 23 November 2024
HOT TOPIC
Pegi Hadiri Sidang PK untuk Beri Dukungan Moral, Otto Hasibuan Optimis Bela Terpidana Kasus Vina
Rabu, 4 September 2024
Nasional
DEMI PENUHI NAZAR! Pegi Setiawan Mendadak Datangi Polda Jabar, Ternyata Ingin Lakukan Ini
Jumat, 30 Agustus 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.