VIRAL NEWS
Sandra Dewi Diperiksa 2 Kali, Kejagung Sebut Istri Harvey Moeis Diperiksa Terkait Aset yang Dimiliki
TRIBUN-VIDEO.COM - Sandra Dewi kembali diperiksa oleh Kejaksaan Agung RI terkait dugaan korupsi tata niaga timah di wilayah Izin Usaha Pertambangan (IUP) PT Timah tahun 2015-2022, Rabu (15/5/2024).
Kali ini istri Harvey Moeis diperiksa terkait aset yang dimilikinya.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung Ketut Sumedana
Secara terpisah, pengacara Harvey dan Sandra, Harris Arthur Hedar mengatakan belum mengetahui materi pemeriksaan kliennya.
Baca: Kejagung Periksa Sandra Dewi soal Temuan Baru Korupsi Harvey Moeis, Pengacara: InsyaAllah Hadir
Sebab, pengacara Sandra tidak boleh mendampingi dalam pemeriksaan hari ini.
Menurut dia, pemeriksaan hari ini juga hanya melakukan klarifikasi atau pencocokan terhadap aset yang dimiliki kliennya.
Sejak pagi hari Sandra Dewi sudah tiba di Gedung Kartika Kejaksaan Agung untuk menjalani pemeriksaan.
Berdasarkan gambar dan video yang diterima dari Puspenkum Kejaksaan Agung, Sandra Dewi tampak menenakan pakaian serba hitam dari baju hingga sepatunya.
Sandra Dewi memilih untuk membiarkan rambutnya terurai sebagaimana pemeriksaan sebelumnya.
Baca: Pakai Pakaian Serba Hitam, Sandra Dewi Diam-diam Masuki Kejagung dari Basement untuk Diperiksa
tampak Sandra Dewi ditanya-tanya oleh seorang penyidik di hadapannya.
Sesekali, dia juga terlihat sibuk merapikan berkas-berkas yang dibawanya.
Pemeriksaan Sandra Dewi hari ini diketahui merupakan kali kedua.
Sebelumnya dia diperiksa pada Kamis (4/4/2024).
Saat itu dia dicecar tim penyidik terkait kasus korupsi timah yang menyeret suaminya, Harvey Moeis sebagai tersangka.(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kejagung: Sandra Dewi Diperiksa Terkait Aset yang Dimilikinya"
# Sandra Dewi # PT Timah # Harvey Moeis
Reporter: sara dita
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Kompas.com
To The Point
Viral Klasemen Liga Korupsi Indonesia, Kasus PT Pertamina Patra Niaga Rp 968,5 T Menyalip PT Timah
Sabtu, 1 Maret 2025
TRIBUN VIDEO UPDATE
Heboh Klasemen "Liga Korupsi Indonesia", Kasus Pertamax Oplosan PT Pertamina Duduki Posisi ke-2
Kamis, 27 Februari 2025
Tribunnews Update
Kejagung Bongkar Dugaan Korupsi Minyak Mentah PT Pertamina, Rugikan Negara Rp 193 T
Selasa, 25 Februari 2025
Breaking News
Terancam 20 Tahun Penjara, Nikmir Bandingkan Kasusnya dengan Harvey Moeis: Ngeri Banget Hukumannya
Sabtu, 22 Februari 2025
TRIBUN-VIDEO UPDATE
Jadi Tersangka Kasus Pengancaman, Nikita Mirzani Terancam 20 Tahun Penjara, Singgung Harvey Moeis
Jumat, 21 Februari 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.