TRIBUNNEWS UPDATE
Tanggapi Isu Pemakzulan Jokowi Jelang Lengser, Istana: Jangan Ada Agenda yang Tak Produktif
TRIBUN-VIDEO.COM - Isu pemakzulan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam beberapa hari ini muncul.
Adapun wacana pemakzulan ini disampaikan oleh kelompok masyarakat sipil yang mengatasnamakan diri Petisi 100 ke Menkopolhukam Mahfud MD, pada Selasa (9/1/2024).
Terkait dengan wacana pemakzulan ini, pihak istana telah memberikan komentarnya.
Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko dalam keterangan pada Senin (15/1/2024) mengatakan bahwa isu tersebut berbanding terbalik dengan tingginya apresiasi publik terhadap kinerja Presiden Jokowi dan pemerintahannya.
Baca: Live Update Pilpres: Hasto Sindir Prabowo Unggul soal Emosi | Golkar Tolak Wacana Pemakzulan Jokowi
"Begini pemerintah atau pak Jokowi khususnya mendapatkan apresiasi yang sangat tinggi dari masyarakat Indonesia atas kepemimpinannya," kata Moeldoko dalam konferensi pers.
Menurutnya isu tersebut juga tidak produktif karena saat ini pemerintah tengah fokus pada penyelenggaraan Pemilu secara demokratis.
Di sisa masa jabatannya sebagai Presiden, Jokowi juga tengah mengencangkan kerja pemerintahannya untuk merampungkan tugas-tugas dan berbagai program bagi kesejahteraan masyarakat.
"Jangan ada agenda lain yang menurut saya tidak produktif bagi masyarakat dan bagi pemerintahan. Karena kita concern, presiden masih sangat concern melaksanakan tugas-tugasnya yang relatif tinggal beberapa bulan," ungkap dia.
Baca: Respons Pakar Hukum Tata Negara, Yusril Ihza soal Wacana Pemakzulan Presiden Jokowi: Perkeruh Pemilu
Adapun tokoh yang mengusulkan pemakzulan tersebut di antaranya aktivis Faizal Assegaf, Marwan Barubata, Letjen (Purn) Suharto, dan Syukri Fadoli.
Namun usulan pemakzulan ini ditolak oleh Mahfud MD dan ia mempersilahkan untuk diusulkan ke partai politik dan DPR RI.
Dalam diskusi tersebut, Mahfud menyebut ada keresahan dari Petisi 100 soal dugan pelanggaran proses Pemilu yang sedang berlangsung.
Terkait hal tersebut, Mahfud mempersilahkan Petisi 100 untuk melaporakannya ke KPU selaku penyelenggara Pemilu.
Sementara itu, mengenai wacana pemakzulan Presiden Jokowi sebelum Pemilu 2024, dinilai Mahfud tak mungkin terjadi.
Pasalnya hal ini akan memakan proses yang panjang, sedangkan pemilu hanya kurang dari sebulan.
(TribunVideo.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sikapi Isu Pemakzulan Presiden, Moeldoko Ungkit Apresiasi Tinggi Masyarakat Kepada Jokowi
# Presiden Joko Widodo # Mahfud MD # Moeldoko
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Mahfud MD Blak-blakan Sebut Gibran Bisa Dimakzulkan: Secara Teori Bisa tapi Sulit Dipraktikkan
3 hari lalu
Tribunnews Update
Istana Tanggapi Kritik Mahfud MD soal Lembaga Kepresidenan: Kalau Prof, Pasti Kami Perhatikan
4 hari lalu
Terkini Nasional
Mahfud MD Disenggol! Nilai Pelaporan Dirinya soal Gugatan Ijazah Jokowi Mengada-ada: Tak Paham Hukum
4 hari lalu
Terkini Nasional
Rocky Gerung Curiga Isu Ijazah Palsu Jokowi Sengaja Dirawat hingga Heboh, Dinilai Demi Wapres Gibran
4 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.