Modus Pelaku Bunuh Siswa SMK di Ciomas Bogor, Awalnya Ajak Korban COD HP di Rumah hingga Tawari Kopi

Editor: Danang Risdinato

Reporter: Sandy Yuanita

Video Production: Rahmat Gilang Maulana

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Modus pelaku yang bunuh siswa SMK di Ciomas, Bogor, Jawa Barat AF (19), yakni HS (29), mulai terungkap.

Pelaku diduga mengajak korban untuk COD (cash on delivery) atau sistem bayar ditempat handphone yang telah dibawa oleh korban.

Sebelum ditemukan tewas, korban diketahui bertamu ke rumah HS yang tak lain menjadi lokasi ditemukannya jasad korban.

Diduga korban meninggal dunia setelah dibunuh oleh HS.

Seorang warga mengaku sempat melihat korban dan HS sedang mengobrol di depan rumah.

Baca: Terkuak! Pembunuh Siswa SMK di Ciomas Bogor Diduga Pecandu Narkotika, Polisi Masih Dalami Motif

Bahkan terdengar obrolan keduanya sebelum kejadian, di mana HS sempat menawari minum kopi ke AF.

Namun, saksi tersebut tidak begitu memperhatikan keduanya.

Hal itu disampakan oleh Kapolsek Ciomas Kompol Iwan Wahyudi.

Baca: Polisi Tangkap Pembunuh Siswa SMK di Ciomas Bogor, Diduga Melawan Pelaku Dilumpuhkan Timah Panas

Sementara itu, HS dialporkan kabur setelah kejadian.

Korban ditemukan dalam kondisi bersimbah darah di dapur rumah pelaku oleh ibu HS.

Dugaan kuat korban dibunuh, di mana polisi menemukan adanya luka robek di bagian leher korban.

Selain itu ada jenis senjata tajam (sajam) jenis golok di tempat kejadia perkara (TKP).

Sampai berita ini ditayangkan pada Senin (2/12/2024) sekira pukul 08.00 WIB, Tribun Network masih mencari informasi lebih lengkap terkait kasus tersebut.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Tampang Pembunuh Siswa SMK di Bogor yang Masih Buron, Keseharian Pelaku Sebelum Tragedi Terungkap

#PembunuhSiswaSMK #CiomasBogor #PembunuhanBogor #TampangPelaku #HS29 #PecanduNarkoba #PenangkapanPembunuh #PolisiCiomas #BeritaBogor #KasusPembunuhan #SMKCiomas #PelakuPembunuhan #TindakKekerasan #AksiPembunuhan #NarkobaDiBogor #PenangkapanTerbaru

Sumber: Tribunnews Bogor
   #pembunuhan   #Ciomas Bogor   #COD
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda