Modus Penipuan Wowon cs Pelaku Pembunuhan Berantai di Cianjur-Bekasi, Mirip Model Bisnis MLM

Editor: Panji Anggoro Putro

Reporter: Umi Wakhidah

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Polisi menyebut penipuan yang dilakukan pelaku pembunuhan berantai menyerupai model bisnis multilevel marketing (MLM).

Hal itu disampaikan oleh Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Komisaris Besar Hengki Haryadi, Rabu (25/1/2023).

Diketahui Wowon cs menipu korban dengan menggandakan uang lewat kemampuan supranatural.

Baca: Tak Bisa Diinterogasi Biasa, Wowon Baru Tunjukkan Keberadaan Korban yang Dibunuhnya Saat Mendalang

Para korban diminta menyetorkan uang untuk dilipatgandakan.

Selain itu, korban juga mengajak orang lain untuk ikut menjadi peserta.

Baca: Polisi Ungkap Motif Wowon Bunuh Istri Keenamnya Ai Maemunah, Pelaku Takut Aksi Jahatnya Dibongkar

Sehingga dalam peristiwa itu terdapat 11 TKW yang menjadi korban penipuan.

Dua di antaranya, Siti Fatimah dan Farida, tewas dibunuh komplotan Wowon. (Tribun-Video.com/Kompas.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Polda Metro: Penipuan Trio Pembunuh Berantai Wowon dkk Mirip MLM

# HOT TOPIC # Wowon # pembunuhan # serial killer

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda