Pilih Absen dari Acara Gerindra dan Hadiri Harlah PPP, Sandiaga Uno Mengaku Diundang sejak Lama

Editor: Bintang Nur Rahman

Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski

Video Production: Ghozi LuthfiRomadhon

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno terlihat hadir di acara Harlah ke-50 Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Yogyakarta pada Minggu (8/1).

Sandiaga sehari sebelumnya memilih absen dari kegiatan Partai Gerindra hingga menimbulkan pertanyaan.

Dikatakan olehnya bahwa dirinya menerima undangan dari PPP sudah sejak lama.

Peringatan Harlah ke-50 PPP digelar di Stadion Kridosono, Kota Yogyakarta dan dihadiri oleh ribuan simpatisan dan deretan tokoh politik nasional.

Baca: Partai Gerindra Diklaim Sepakati Hasil Pertemuan 7 Parpol yang Bahas soal Sistem Pemilu 2024

Tampak Sandiaga Uno berkemeja putih dan mengenakan sarung warna hijau khas PPP.

Dalam keterangannya, Sandiaga mengatakan bahwa dirinya menepati janjinya kepada DPW PPP DIY.

Menurutnya, undangan tersebut disampaikan kepadanya pada enam bulan lalu.

Sandiaga pun menepis kedatangannya itu berkaitan dengan isu yang saat ini tengah berhembus, yakni soal keberadaannya di Partai Gerindra.

Baca: Prabowo Persilahkan Kader yang Tak Cocok dengannya untuk Keluar Gerindra, Sindir Sandiaga?

"Saya menerima undangan dari enam bulan lalu. Ini kehormatan bagi saya, dapat hadir dalam peringatan Harlah PPP . Kebetulan, saya sedang ada tugas di Yogya, jadi sekalian hadir di sini," tambahnya.

Terkait dengan peluangnya diusung oleh PPP sebagai capres, Sandiaga menyerahkannya pada petinggi partai berlambang Kabah ini.

Terlebih saat ini dirinya masih menjadi kader Partai Gerindra.

Sandiaga pun mengatakan bahwa dirinya harus sowan kepada Prabowo selaku pimpinan Partai Gerindra.

Hal ini sekaligus menanggapi sindiran Prabowo yang diduga ditujukan kepadanya.

Baca: Penguat Koalisi, Partai Gerindra dan PKB Maluku Utara Bentuk Sekretariat Bersama Jelang Pemilu 2024

Sebagaimana diketahui, Sandiaga absen saat peresmian Kantor Badan Pemenangan Presiden di Jakarta Barat pada Sabtu (7/1).

Padahal kala itu deretan elit Gerindra turut hadir termasuk sang ketum, Prabowo Subianto.

Dalam acara yang sama, Prabowo mempersilahkan kadernya yang sudah merasa tak cocok dengannya untuk meninggalkan partai asalkan dengan cara yang baik. (Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Hadiri Silaturahmi Akbar PPP di Jogja, Sandiaga Uno Buka Peluang Tinggalkan Gerindra?

Host: Sisca Mawaski
VP: Ghozi Luthfi

# Absen # Acara # Gerindra # Harlah PPP # Sandiaga Uno

Sumber: Tribun Jogja
   #Absen   #Acara   #Gerindra   #Harlah PPP   #Sandiaga Uno
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda