TribunnewsWiki
Profil Mike Hailwood, Pembalap GP500 (Pendahulu MotoGP) dan Peraih Sembilan Kali Gelar Juara Dunia
TRIBUN-VIDEO.COM - Mike Hailwood adalah pembalap GP500, Formula One, Formula 2, Isle of Man TT dan 24 Hours of Le Mans yang berasal dari Inggris.
Mike Hailwood disebut sebagai legenda balap GP500 (pendahulu MotoGP) dan pembalap motor terbaik sepanjang masa.
Mike Hailwood mendapat julukan 'Mike the Bike' dan memenangkan sembilan kali juara dunia.
Pembalap legendaris ini meninggal dalam kecelakaan mobil pada 23 Maret 1981.
Kehidupan dan Awal Karier
Stanley Michael Bailey Hailwood atau lebih dikenal dengan nama Mike Hailwood lahir pada 2 April 1940 di Langsmeade House, Great Milton, Oxford.
Berasal dari keluarga berada dan berlatar belakang balap.
Sang ayah bernama Stan Hailwood, seorang dealer motor sukses yang pernah menjadi pembalap sebelum era Perang Dunia Kedua terjadi.
Hailwood mulai balapan sejak kecil, menggunakan mini bike.
Hailwood berlatih balapan di lapangan dekat rumah menggunakan track oval pada minggu sore, setelah kembali dari gereja.
Hailwood muda terkenal nakal dan pernah ketahuan mengendarai Jaguar milik sang ibu bahkan sebelum bisa melihat jalan di depannya melalui atas kemudi.
Hailwood pertama kali melihat balapan pada umur 10 tahun, yakni di Isle of man TT pada 1956.
Hailwood bersekolah di Purton Stoke Preparatory School, Kintbury dan Pangbourne Nautical College.
Namun keluar dan bekerja membantu bisnis orangtua sebelum sang ayah mengirimnya bekerja di Triumph.
Balap pertama Hailwood dimulai pada 22 April 1957 di Oulton Park, finis di posisi ke-11.
Secara spektakuler, Hailwood berhasil mendapatkan lisensi balap internasional hanya dalam beberapa bulan, padahal umumnya para pembalap butuh waktu beberapa tahun.
Selama musim dingin 1957-1958, Hailwood pergi ke Afrika Selatan untuk mengasah kemampuan balapnya.
Hailwood bahkan pulang pada musim semi sebagai juara nasional Afrika Selatan.
Hailwood menjalani musim 1958 dengan sangat meyakinkan dan finis di posisi kedua di kelas 250cc dan meraih tiga gelar juara di Kejuaraan Domestik Inggris, memenangkan 74 race pada tahun keduanya di dunia balap.
Media mulai mengikuti pembalap muda ini dan menjulukinya 'Mike the Bike'.
Setahun kemudian, Hailwood menjadi pembalap untuk Ducati pada umur 19 tahun sekaligus pembalap termuda yang memenangkan balapan internasional 125cc yang digelar di Irlandia.
Kelas 250cc, 350cc, 500cc, dan Isle of Man TT
Pada 1961, Hailwood menjadi pembalap Honda yang sering datang dan pergi di kejuaraan GP.
Menggunakan mesin 4 tak dan 4 silindernya Honda, Hailwood berhasil menjuarai kelas 250cc.
Pada tahun yang sama, Hailwood juga memenangkan Isle of Man TT untuk kelas 125cc, 250cc, dan 500cc dalam satu pekan.
Meski sempat memimpin, namun Hailwood gagal memenangkan kelas 350cc karena gudgeon pin di motornya rusak.
Hailwood bergabung di MV Agusta pada 1962 dan meraih juara 500cc, memenangkan lima dari delapan race.
Pada musim selanjutnya, Hailwood meraih kemenangan yang lebih spektakuler, yakni tujuh dari delapan race.
Hailwood menjadi juara dunia 500cc pada 1963 dan 1964.
Pada 1965, Hailwood kedatangan lawan baru di tim yang sama, yakni Giacomo Agostini.
Hailwood kembali mendominasi, memenangkan delapan dari sepuluh race.
Hailwood pindah ke Honda pada musim 1966 dan gagal mempertahankan gelar 500cc, hanya kalah enam poin dari Agostini.
Namun berhasil mengalahkan Agostini di kelas 350cc dan Phil Read di 250cc.
Hailwood kembali mempertahankan gelar 350cc dan 250cc musim berikutnya, namun tetap kalah di 500cc.
Honda menarik diri di GP roda tua pada 1968 dan Hailwood memutuskan pindah ke balap roda empat.
Karier di Balap Roda Empat
Hailwood berpartisipasi di 50 GP F1, memulai debut di GP Inggris pada Juli 1963.
Pada 1964, Hailwood memperoleh dua kali podium dan 29 poin serta pernah finis di posisi keempat pada GP Italia 1971.
Hailwood juga mengikuti Formula 2 European dan meraih gelar juara pada 1972.
Pada 1969, Hailwood mengikuti 24 Hours of Le Mans dan berhasil mendapat podium.
Selain itu, Hailwood mengikuti European Shellsport F5000 series 1969-71 dan mendapat peringkat kedua di 1972 Tasman F5000.
Pada 1974, Hailwood mengendarai Yardley – McLaren dan sering mengalahkan Emerson Fittipaldi yang dikenal sebagai pemimpin tim.
Hailwood meninggalkan F1 setelah mendapat cedera serius di GP Jerman 1974.
Kematian
Pada 1978, Hailwood sempat kembali ke Isle of Man TT bahkan meraih juara senior pada 1979.
Hailwood memutuskan pensiun pada akhir 1979 dan mendirikan dealer Honda di Birmingham.
Pada 21 Maret 1981, Hailwood bersama dua anaknya, Michelle dan David mengalami kecelakaan di A435 Alcester Road, Birmingham.
Sebuah truk berbelok secara ilegal dan bertabrakan dengan mobil Hailwood.
Michelle langsung meninggal, Hailwood meninggal dua hari kemudian karena luka dalam, sedangkan David hanya mendapat luka kecil.
Sopir truk tersebut didenda 100 pounds.
(TRIBUNNEWSWIKI/Febri)
Artikel ini telah tayang di Tribunnewswiki.com dengan judul Mike Hailwood
ARTIKEL POPULER:
Baca: Profil Cal Crutchlow - Pembalap Sepeda Motor Profesional
Baca: Profil Aleix Espargaro - Pembalap Sepeda Motor Profesional
Baca: Profil Andrea Iannone - Pembalap Sepeda Motor Profesional
TONTON JUGA:
Sumber: TribunnewsWiki
Chord Kunci Gitar Lagu Anak Lanang - Yeni Inka : Kulo Nyuwun Pangestu
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Babar Pisan Shinta Arsinta, Trending di Youtube
Selasa, 23 Januari 2024
Lirik Lagu Pupusing Nelongso - Happy Asmara Feat Hasan Toys : Wes Kadung Mati Rosoku
Selasa, 23 Januari 2024
Chord Kunci Gitar Wirang Denny Caknan, Namung Masalah Tresno Tapi Kok Yo Loro
Minggu, 21 Januari 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.