Selasa, 25 November 2025

Tribunnews Update

Bukan di Tahanan, Ayah Tiri Alvaro Akhiri Hidup di Ruang Konseling seusai Jadi Tersangka

Senin, 24 November 2025 22:26 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Budi Hermanto memastikan ayah tiri Alvaro Kiano mengakhiri hidupnya bukan di ruang tahanan melainkan ruang konseling Polres Metro Jakarta Selatan.

Informasi ini disampaikan oleh Budi dalam konferensi pers di Polres Metro Jakarta Selatan pada Senin (24/11) malam.

Dikatakan oleh Budi bahwa pelaku bernama Alex Iskandar tersebut telah ditetapkan jadi tersangka.

Baca: Terungkap Alasan Ayah Tiri Tega Habisi Alvaro, Balas Dendam Gegara Cemburu Istri Dicurigai Selingkuh

Untuk itu, Alex akan menjalani pemeriksaan kesehatan sehingga belum ditempatkan di ruang tahanan.

Sementara itu, dokter forensik RS Polri Kramat Jati, dr Farah Primadani Kaurow dalam kesempatan yang sama mengatakan, hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa Alex mengalami luka tekan di leher.

Selain itu juga tak ditemukan tanda-tanda kekeraan di tubuhnya.

(TribunVideo.com) 

Editor: Danang Risdinato
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #tahanan   #Alvaro   #Akhiri Hidup   #Polda Metro Jaya

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved