Kabar Tokoh
Sindir Garuda, Kaesang Pangarep Unggah Foto dengan Jokowi di Kabin Pesawat
TRIBUN-VIDEO.COM - Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep terlihat menyindir imbauan baru maskapai penerbangan Garuda Indonesia.
Sebelumnya, beredar imbauan kepada penumpang untuk tidak mengambil foto ataupun video di kabin pesawat.
Dikutip TribunWow.com, melalui akun Twitternya, @kaesangp, Selasa (16/7/2019), Kaesang justru terlihat mengunggah foto dirinya berada di sebuah kabin pesawat.
Tak sendiri terlihat ia berswafoto bersama Jokowi, Iriana Jokowi dan di bagian depan ada kakak tertuanya, Kahiyang Ayu.
Mereka tampak tersenyum menghadap kamera.
"Apakah sebentar lagi foto lama kami akan dicekal karena tidak diperbolehkan?" tulis @kaesangp.
Foto ini pun ramai dikomentari hingga disukai 14 ribu pengguna dan di-retweet 4 ribu kali lebih.
Dikutip dari Kompas.com, Selasa (16/7/2019), imbauan baru Garuda Indonesia telah dikeluarkan dan ditandatangani pada Selasa (16/7/2019).
VP Corporate Secretary Garuda Indonesia Ikhsan Rosan mengharapkan dengan adanya imbauan ini, penumpang diminta menghormati privasi penumpang lain dan awak pesawat yang sedang bertugas.
Ia menyebutkan ada penumpang yang merasa tidak nyaman dengan aktivitas tersebut.
"Garuda Indonesia berkomitmen untuk menjaga privasi seluruh penumpang dan awak pesawat," ungkap Ikhsan Rosan.
"Imbauan ini juga didasarkan atas laporan, saran dan masukan pelanggan/penumpang yang merasa tidak nyaman dan terganggu dengan adanya pengambilan gambar dan kegiatan dokumentasi tanpa izin sebelumnya dari yang bersangkutan," paparnya dalam keterangan tertulis, Selasa (16/7/2019).
Ia menuturkan imbauan tersebut untuk melindungi hak kenyamanan dan hak privasi seluruh penumpang dalam pesawat.
Selain itu juga untuk memastikan seluruh operasi penerbangan Garuda Indonesia sesuau dengan aturan dan perundangan–undangan yang berlaku, termasuk UU Penerbangan dan UU ITE, dan UU terkait lainnya.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunwow.com dengan judul Sindir Garuda, Kaesang Unggah Foto dengan Jokowi di Kabin Pesawat: Apakah Foto Kami akan Dicekal?
ARTIKEL POPULER
Cuitan Kaesang Pangarep yang Dinyinyiri Emak-emak di Restoran Miliknya
Jawaban Jan Ethes yang Membuat Jokowi dan Kaesang Tertawa
Video Tanya Jawab Jan Ethes Bersama Kaesang Pangarep
TONTON JUGA:
Video Production: Ignatius Agustha Kurniawan
Sumber: TribunWow.com
to the point
Kaesang Pasang Badan untuk Gibran, Nilai Usulan Pencopotan Wapres Bertentangan dengan Konstitusi
Sabtu, 26 April 2025
HOT TOPIC
Mantan Kepala BIN Sentil Gibran Tak Bisa Urus Negara hingga Kaesang Bela Wapres yang Dipilih Rakyat
Sabtu, 26 April 2025
Live Tribunnews Update
Kaesang Pangarep Bela Gibran soal Usulan Ganti Wapres: Semua kan Sudah Berdasarkan Konstitusi
Sabtu, 26 April 2025
Terkini Nasional
Keyakinan KPU Solo! Verifikasi Ijazah Jokowi Sesuai Prosedur, Siap Hadirkan Komisioner saat Sidang
Jumat, 25 April 2025
Terkini Nasional
Merasa Ketakutan? Penggugat Ijazah Jokowi Tiba-tiba Mundur Usai Jadi Tersangka Dugaan Pemalsuan!
Jumat, 25 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.