Liga 1 2019
Link Live Streaming Liga 1 2019 Persib Bandung Vs Madura United Minggu (23/6) Pukul 15.30 WIB
TRIBUN-VIDEO.COM - Persib Bandung akan menjamu Madura United dalam lanjutan pertandingan pekan ke-5 Liga 1 2019.
Pertandingan tersebut akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat pada Minggu (23/6/2019).
Laga antara Persib Bandung berhadapan dengan Madura United dapat juga disaksikan secara langsung melalui Indosiar mulai pukul 15.30 WIB.
Dikutip dari laman resmi tim Persib Bandung, bermain dihadapan pendukungnya, Maung Bandung bertekad untuk memutus tren positif Madura United.
Pasalnya, dalam empat laga yang telah dilakoni, Madura United belum pernah menelan kekalahan.
Pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts mengaku telah mempersiapkan anak asuhnya.
Robert menilai laga ini akan berjalan menarik, karena menurutnya, baik Persib Bandung maupun Madura United memiliki materi pemain yang berpengalaman.
“Ini akan menjadi laga menarik. Mereka memulai musim ini dengan baik. Mereka berhasil memenangi dua laga tandang terakhir dan memiliki sejumlah pemain berpengalaman. Lini serang Madura United sangat kuat. Saat bertahan mereka juga sangat solid,” kata Robert
Robert juga mengatakan bahwa pemain andalannya yakni Bojan Malisic dan N'Douassel akan diturunkan.
“Kami telah mempersiapkan tim dengan Bojan (Malisic) dan Ezechiel (N’Douassel). Tapi sebagai pelatih saya tetap mempersiapkan rencana untuk hal yang tidak diduga nantinya,” tutur Robert.
Sementara itu, pelatih Madura United Dejan Antonic telah siap meladeni permainan tuan rumah.
“Seperti biasa kami telah mempersiapkan untuk game besok. Ini pertandingan besar. Karena dua tim ini punya potensi dan materi pemain yang bagus. Sebagai pelatih saya mau lihat satu pertandingan yang bagus,” katanya.
Dejan menambahkan, Madura United datang ke Bandung dengan skuat terbaiknya.
Hanya Zah Rahan yang tak dibawa akibat cedera.
Kendati begitu, dirinya tetap bertekad untuk bisa mencuri poin di pertandingan besok.
*Jadwal sewaktu-waktu bisa berubah. Link live streaming ini hanya bersifat infomasi bagi pembaca, Tribun-Video.com tak bertanggung jawab atas copyright dan kualitas siaran
(Tribun-Video.com/RAM)
ARTIKEL POPULER:
Puluhan Korban Tewas Terperangkap di Pabrik Mancis di Binjai yang Terbakar
Pria di Klaten Bunuh Temannya Satu Komunitas karena Kesal Dipaksa Diajak Hubungan Sesama Jenis
Pria Bunuh Kekasih Gelapnya di Sumber Mata Air, Sempat Cabuli saat Pingsan dan Bersihkan Darah
Reporter: Ramadhan Aji Prakoso
Video Production: Ramadhan Aji Prakoso
Sumber: Tribun Video
Olahraga
Detik-detik Kericuhan Pasca-laga Persib vs Persija, Bobotoh ke Tribun, Lempar Kursi ke Steward
Senin, 17 Februari 2025
Olahraga
PERSIK KEDIRI VS PERSIS SOLO - LIVE SKOR BRI LIGA 1 2024/2025, Marcelo Rospide: Menang Harga Mati
Jumat, 14 Februari 2025
Olahraga
MOMEN TENSI TINGGI, Asnawi Mangkualam Ribut dengan Dimas Drajad di Depan Pelatih Timnas Indonesia
Jumat, 20 September 2024
Olahraga
Erick Thohir Ungkap Hasil Sidak FIFA di Stadion SJH Jelang Piala Dunia U-17 2023 Detail Jadi Sorotan
Selasa, 10 Oktober 2023
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.