Tribunnews Update
Didesak Donald Trump! Pemimpin Iran Klaim Perjanjian Nuklir AS-Iran yang Baru hanya Tipuan
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM- Pemimpin Tertinggi Iran, Ali Khamenei, merespons ancaman Presiden Amerika Serikat, Donald Trump yang mendesak Teheran melakukan negosiasi perjanjian nuklir.
Menurut Khamenei, tawaran Amerika Serikat hanyalah tipuan.
Khamenei menilai, Amerika Serikat tak berhak mencegah Iran untuk memiliki senjata nuklir.
"Kami tidak menginginkan senjata nuklir, dan kami juga tidak berusaha memilikinya. Kami telah menjelaskan alasannya sebelumnya," kata Ali Khamenei dalam pertemuan dengan para mahasiswa di Iran, Rabu (12/3/2025).
Baca: Trump Beri Bantahan Klaim Pengusiran Warga Gaza di Depan PM Irlandia, Tekankan Perdamaian Dunia
Khamenei menegaskan, tak akan mau ditindas Amerika Serikat melalui serangkaian negosiasi.
"Jika kami ingin memperoleh senjata nuklir, Amerika Serikat tidak akan mampu mencegah kami melakukannya," lanjutnya.
Ucapan tersebut mencuat sehari setelah Donald Trump mengirimkan surat ke Khamenei untuk mengajak berunding soal kesepakatan nuklir terbaru.
Terkait hal itu, sejumlah pihak juga mendesak pemerintah Iran melakukan negosiasi perjanjian nuklir dengan AS.
Baca: Laut Merah Memanas! Kapal-kapal Israel Terancam Dibom Houthi hingga Iran Tak Takut Diancam AS
Namun Khamenei mengklaim pemerintah Iran memiliki alasan untuk menolaknya.
Khamenei menyebut, negoasiasi dengan AS nantinya akan berakhir dengan meningkatnya tekanan terhadap Iran.
Pasalnya, pemerintah AS mengajukan tuntutan yang lebih tinggi dalam tawarannya terhadap Iran.
Hal itu menurutnya semakin membuat situasi menjadi lebih rumit.
Baca: Tak Takut Ancaman Trump, Presiden Iran Tegaskan Ogah Negosiasi dengan AS terkait Perundingan Nuklir
"Saya ingin menegaskan bahwa jika tujuan negosiasi adalah mencabut sanksi, maka bernegosiasi dengan pemerintahan AS tidak akan mengarah ke sana. Sebaliknya, hal itu akan membuat sanksi menjadi lebih rumit dan meningkatkan tekanan," katanya.
Sebelumnya Trump menyatakan, ada dua cara mencegah Iran mengembangkan senjata nuklir.
Di antaranya, ialah membuat kesepakatan atau serangan militer.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Khamenei Menantang Trump: Tawaran soal Perjanjian Nuklir AS-Iran yang Baru Adalah Tipuan
  Â
# Donald Trump # Iran # Perjanjian Nuklir # Amerika SerikatÂ
Reporter: Adila Ulfa Muna Risna
Video Production: Muhammad Ulung Dzikrillah
Sumber: Tribunnews.com
Live
Senjata Terlarang AS Bom "GBU-39" Dipakai untuk Menyerang Yaman hingga Netanyahu Alami Kecelakaan
Rabu, 30 April 2025
Tribunnews Update
Iran Pamer Kapal Peluncur Rudal! Pakai Teknologi Canggih, Mampu Capai Kecepatan 215 Km per Jam
Rabu, 30 April 2025
Tribunnews Update
Detik-detik Markas IDF Meledak Digempur Al Qassam & Al Quds, Zionis 'Lumpuh' hingga Jasad Berceceran
Rabu, 30 April 2025
Tribun Video Update
AS Ketar-Ketir dengan Program Nuklir Iran hingga Serangan Pembantaian AS di Yaman Dikecam
Rabu, 30 April 2025
Tribunnews Update
Xi Jinping Pamer AI Buatan China yang Siap Pimpin Teknologi Global,Tantang AS di Segala Sektor
Rabu, 30 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.