Senin, 12 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Geramnya Prabowo soal Mega Korupsi PT Pertamina Patra Niaga, Pasang Badan Minta Pelaku Dihukum Berat

Rabu, 5 Maret 2025 12:37 WIB
Kompas.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan kegeramannya lantaran banyaknya pihak yang masih melakukan korupsi.

Termasuk kasus terbaru yang terjadi di PT Pertamina Patra Niaga yang menyebabkan negara rugi ratusan triliun.

Kegeraman Presiden Prabowo diungkapkan oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya di Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (4/3/2025) malam.

Kepala negara menyatakan komitmennya untuk memberantas korupsi.

Baca: Presiden Prabowo Geram dan Kecewa dengan Aksi Koruptor Curi Uang Rakyat meski Telah Diultimatum

Bahkan, presiden meminta pelaku dihukum berat.

Menurut Prabowo, tindakan yang dilakukan orang-orang yang nekat korupsi keterlaluan.

Pasalnya, Presiden Prabowo sendiri telah berulang kali memperingatkan agar tak mencuri uang rakyat.

"Beliau menyampaikan komitmen untuk memberantas korupsi, mendorong agar koruptor itu dihukum berat. Bahkan beliau menyatakan kegeramannya atas orang-orang yang masih keterlaluan, sudah diperingatkan tapi masih saja ada yang mencuri uang rakyat," kata Bima, Selasa.

Bima menuturkan, Prabowo geram karena uang ratusan triliun yang dicuri itu semestinya dapat dialokasikan untuk kesejahteraan rakyat.

Baca: Prabowo Diminta Turun Tangan Berantas Mafia Impor Bawang Putih yang Ternyata Sudah Lama Terjadi

Salah satunya untuk membiayai program makan bergizi gratis hingga pendidikan dan kesehatan.

Seperti diketahui, terbaru Kejagung membongkar mega korupsi di PT Pertamina Patra Niaga.

Para tersangka disebut mengoplos Pertalite menjadi Pertamax.

Kapuspenkum Kejagung, Harli Siregar memprediksi, kerugian yang dialami negara bisa menembus Rp 986,5 triliun.

(Tribun-Video.com)

Sebagian artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Prabowo Geram, Banyak Orang Curi Uang Rakyat meski Sudah Diperingatkan"

Program: Tribunnews Update
Host: Tri Suhartini
Editor Video: Muhammad Taufiq Rahman Setyawan
Uploader: bagus gema praditiya sukirman

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Muhammad TaufiqRahman
Sumber: Kompas.com

Tags
   #Prabowo   #Pertamina   #korupsi

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved