Nasional
'GANYANG FUFUFAFA' Menggema saat FPI Gelar Aksi 411, Emak-emak sampai Bawa Poster Gambar Kodok
Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru
TRIBUN-VIDEO.COM - Massa aksi 411 telah memadati kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, pada Senin (4/11/2024) siang.
Berdasarkan pantauan di lapangan, massa sudah mulai berkumpul pada pukul 13.30 WIB.
Mereka juga menyempatkan diri menunaikan salat berjamaah di Masjid Istiqlal.
Selanjutnya massa melakukan long march dari Masjid Istiqlal hingga Patung Kuda.
Baca: Detik-detik FPI Nyanyikan Yel-yel Ganyang Fufufafa di Aksi 411, Spanduk Tangkap Jokowi Membentang
Diperkirakan ada sekitar 500 massa aksi yang turun ke jalan dalam kegiatan reuni aksi 411.
Adapun tuntutan massa dalam aksi ini adalah meminta Jokowi untuk diadili dan menangkap pemilik akun Kaskus Fufufafa yang terus jadi perbincangan publik.
Baca: Saat Demo di Istana Tuntut Adili Jokowi & Tangkap Fufufafa, Wapres Gibran Sibuk Kunker ke Kalteng
Sejumlah massa emak-emak juga terpantau membawa gambar katak.
Selain itu, terlihat pula mobil komando dengan poster bergambar Jokowi dan wajah Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka yang disamarkan.
Massa turut menyerukan yel-yel "ganyang Fufufafa" dalam aksi unjuk rasa yang dipimpin oleh seorang pria dari mobil komando.
(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)
# Fufufafa # FPI # Aksi 411 # ganyang fufufafa # Gibran # ganyang jokowi # Jokowi
Video Production: Yogi Putra Anggitatama
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Mahfud MD Blak-blakan Sebut Gibran Bisa Dimakzulkan: Secara Teori Bisa tapi Sulit Dipraktikkan
15 jam lalu
To The Point
Mahasiswi ITB Pembuat Meme Prabowo-Jokowi Berakhir Jadi Tersangka, Amnesty Internasional Buka Suara
15 jam lalu
Tribun Video Update
Prabowo Diisukan Mulai Jaga Jarak dengan Jokowi, Istana Beri Bantahan: Soal Waktu untuk Bertemu
15 jam lalu
Tribun Video Update
Dosen Pembimbing Skripsi Jokowi hingga Rektor & Dekan Digugat terkait Polemik Dugaan Ijazah Palsu
15 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.