Senin, 12 Mei 2025

HOT TOPIC

Apartemen 14 Lantai di Israel Dibom Hizbullah, Ratusan Warga Ketakutan, Merasa Ditinggal Pemerintah

Selasa, 10 September 2024 15:56 WIB
Tribunnews.com

Download aplikasi berita TribunX di Play Store atau App Store untuk dapatkan pengalaman baru

TRIBUN-VIDEO.COM - Apartemen 14 lantai di Kota Nahariya, Israel disasar Hizbullah pada Senin (9/9).

Akibat peristiwa itu ratusan warga yang menghuni apartemen tersebut cemas ketakutan.

Meskipun tak ada korban jiwa maupun luka dalam serangan itu, namun gedung apartemen tersebut tidak bisa ditinggali.

Warga Nahariya ketakutan Hizbullah bakal menargetkan kota mereka sebagai sasaran perang.

Baca: Rentetan Serangan Udara Hizbullah Serbu Wilayah Zionis, Balasan atas Pembantaian di Lebanon

Baca: Oknum Perwira Polisi Ditetapkan Jadi Tersangka dalam Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang

Salah satu penghuni apartemen bernama Tal Masad mengatakan, warga Nahariya merasa ditinggalkan oleh pemerintah.

Sebab pemerintah Israel terus membiarkan perang berlanjut.

Salah satu warga yang tinggal di dekat gedung tersebut juga mengungkap kekhawatirannya.

Warga bernama Alina Avshalom itu mengatakan tidak semua orang terbiasa dengan situasi perang.

Ia menyebut semua warga di Israel Utara cemas dengan berlangsungnya perang. (Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Drone Hizbullah Hantam Lantai 14 Apartemen, Warga Israel Marah dan Mengaku Ditinggalkan Pemerintah

# apartemen # Israel # bom # Hizbullah

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Umi Wakhidah
Video Production: Fegi Sahita
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #apartemen   #Israel   #bom   #Hizbullah

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved