Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Projo Sebut PDIP Serang Presiden Jokowi karena Kalah di Pilpres 2024, Panel Barus: Tanda Baperan

Minggu, 5 Mei 2024 16:52 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Sejumlah elite PDIP uring-uringan setelah kalah dalam Pilpres 2024.

Hal ini disorot Bendahara Pro Jokowi (Projo) Panel Barus.

“Lebih baik introspeksi diri ketimbang sruduk sana, sruduk sini. Tindakan yang tidak dewasa seperti itu sangat disayangkan,“ tutur Panel, Minggu (05/05/2024).

Panel menjelaskan, bahwa dalam Pilpres 2024 calon presiden dari PDIP kalah dan mendapat posisi ketiga dari tiga kontestan.

Kemudian hasil Pileg memang menunjukkan PDIP masih menempati posisi puncak

Namun perolehan suaranya turun signifikan dibandingkan Pemilu 2019.

Baca: Kantongi Izin DPD PDIP, Kang Giri dan Lisdyarita Duet Daftar Bacabup dan Bacawabup ke PKB Ponorogo

Baca: Projo Pasang Badan Jokowi Disalahkan PDIP hingga Terkuak Psikologis Suami Ciamis Mutilasi Istri

Bukannya melakukan evaluasi internal, elite PDIP justru bermanuver dengan menstigma negatif Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wapres Terpilih Gibran Rakabuming Raka.

“Itu tanda bahwa PDIP baperan ketika kalah. Baperan cerminan dari ketidakdewasaan dalam berpolitik,“ ujarnya.

Meskipun begitu dalam situasi apa pun Jokowi tidak pernah menyerang PDIP, termasuk Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri.

Jokowi tetap santun dalam politik walaupun mendapatkan perlakuan yang tidak pantas dari elite-elite PDIP.

(Tribun-Video/Wartakotalive)

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Kalah di Pilpres 2024, Projo Ledek PDIP, Panel Barus: Baperan Tanda tidak Dewasa

#megawatisoekarnoputri #ketumpdip #pdip #projo #pileg2024 #pilpres2024 #pemilu2024 #ganjarpranowo #mahfudmd #elitepdip #gibranrakabumingraka

Editor: Tri Hantoro
Reporter: chalida husna
Video Production: valencia frida varendy
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Projo   #PDIP   #Jokowi

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved