TRIBUNNEWS UPDATE
Respons Prabowo dan Titiek Tersipu Malu hingga 'Salting' saat Tangannya Disatukan Istri Wismoyo
TRIBUN-VIDEO.COM - Terekam momen romantis saat Prabowo Subianto dan Titiek Soeharto menghadiri acara ulang tahun istri Wismoyo Arismunandar, Siti Hardjanti pada Kamis (25/4).
Pasalnya istri Wismoyo menyatukan tangan Prabowo dan Titiek.
Merespons hal tersebut, keduanya pun langsung tersenyum dan tersipu malu.
Dikutip dari Tribunnews.com, momen itu terjadi seusai istri Wismoyo melakukan prosesi potong tumpeng.
Siti langsung menarik tangan Prabowo-Titiek dan menyatukan dalam genggamannya.
Melihat hal itu, baik Prabowo dan Titiek langsung tersenyum.
Baca: Resmi! Surya Paloh Umumkan NasDem Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran
Baca: Ganjar Pranowo Isyaratkan Kemungkinan PDIP Jadi Oposisi Pemerintahan Prabowo, Ungkap Sikap Megawati
Sementara para tamu undangan langsung bertepuk tangan.
Diketahui, Wismoyo Arismunandar merupakan adik ipar dari Presiden ke-2 Indonesia yakni Soeharto.
Wismoyo pernah menjadi komandan Prabowo saat masih aktif menjadi prajurit TNI AD.
Pada tahun 1993 - 1995, Wismoyo menjabat sebagai Kepala Staf TNI AD (KSAD).
Ia juga pernah menjadi Panglima Komando Cadangan Strategis TNI AD pada tahun 1990 - 1992.
(Tribun-Video.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Momen Tangan Prabowo dan Titiek Disatukan Istri Wismoyo Arismunandar saat Acara Perayaan Ulang Tahun
#prabowosubianto #titieksoeharto #prabowo
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Video Production: Mellinia Pranandari Putri Kristianto
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Detik-detik GRIB Jaya Geruduk Rumah Om Bethel yang Tantang Hercules, Jawara Makassar Menghilang
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Pakistan Waspada, Situs Nuklir Islamabad Nyaris Jadi Target di Tengah Gencatan Senjata dengan India
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Bak Situasi Genting, Panglima TNI Perintah Prajurit Siaga Jaga Seluruh Kejati Kejari di Indonesia
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Hasan Nasbi Pernah Tak Percaya Seruan Prabowo soal Perang: Makin ke Sini Dekat Kita Makin Kenyataan
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Sosok Eks Marinir yang Kini Gabung Militer Rusia Perang di Ukraina, Ternyata Pecatan TNI AL
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.