Senin, 17 November 2025

TRIBUN VIDEO UPDATE

Israel Buru Hacker Palestina Peretas Iron Dome tapi Sudah Diselamatkan Intel Turki dari Pembunuhan

Jumat, 24 November 2023 16:49 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Mossad Israel tak henti memburu hacker Palestina yang berhasil meretas sistem udara Iron Dome tahun 2015 dan 2016.

Namun, MIT atau Organisani Intelijen Nasional Turki berhasil menyelamatkan hacker tersebut dari pembunuhan Mossad Israel.

Dikutip dari Al Mayadeen pada (24/11), hacker atau peretas itu adalah pemuda yang diidentifikasi sebagai Omar A.

Baca: Detik-detik Tentara Israel Dirudal saat Lakukan Pertemuan di Pemukiman Al-Manara, Meledak Dahsyat

Kabar soal ia menghadapi pengejaran tanpa henti oleh Mossad alias badan intelijen Israel adalah dari laporan otoritas Turki.

Diketahui, peretas terkenal itu telah lama menjadi target Israel.

Setelah ia berhasil meretas pertahanan udara Iron Dome Israel, yang memungkinkan terjadinya serangan oleh Brigade Al-Qassam pada tahun 2015 dan 2016 silam.

Omar diketahui juga sempat pindah ke Istanbul tahun 2020, namun Mossad selalu memburunya.

Kedua belah pihak antara Omar dan agen Mossad saling menyamar demi keberhasilan misi masing-masing.

Baca: Israel & Hamas Setorkan Daftar Nama Sandera serta Tahanan Palestina yang Bakal Dibebaskan

Tahun 2021 saja, agen Mossad bernama Raed Ghazal dan Omar Shalabi, yang menyamar sebagai perwakilan perusahaan Prancis Think Hire, mendekati Omar dengan tawaran pekerjaan.

Kemudian pada tahun 2022, agen Mossad lainnya, yang menggunakan nama samaran Nikola Radonij, menghubungi Omar dan menawarkan pekerjaan di Brasil atau Istanbul.

Namun pada akhirnya, pihak MIT berhasil mengantisipasi dengan melacak ponsel Omar.

Diketahui, Omar sempat diculik, diinterogasi dan mengalami penyiksaan oleh agen Mossad.

Pada akhirnya, MIT bekerja sama dengan pihak berwenang Turki dan Malaysia untuk mencari dan menyelamatkan Omar.

Pasukan keamanan Malaysia berhasil menggerebek kabin tersebut, hasilnya ditangkapnya sebelas tersangka yang terlibat dalam penculikan Omar.

Baca: Imbas Genosida Israel di Gaza: 14.854 Orang Tewas Termasuk 6.150 Anak, 207 Medis, dan 65 Jurnalis

Sekembalinya ke Turki, Omar ditempatkan di rumah persembunyian di bawah perlindungan MIT. (Tribun-Video.com)

Baca juga berita terkait di sini

Artikel ini telah tayang di Al Mayadeen dengan judul Turkish Intel. rescues Palestinian hacker from Mossad assassination

# TRIBUN VIDEO UPDATE # Hacker # Palestina # iron dome # perang # Israel # Hamas

Editor: Panji Anggoro Putro
Reporter: Yessy Arisanti Wienata
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribun Video

Tags
   #TRIBUN VIDEO UPDATE   #Hacker   #Palestina   #iron dome   #perang   #Israel   #Hamas

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved