Kesehatan
Gejala Bahaya Penderita Hipertensi, Sebaiknya Lakukan Olahraga ini
TRIBUN-VIDEO.COM - Tekanan darah tinggi adalah kondisi yang berkontribusi besar terhadap masalah jantung, termasuk serangan jantung.
Sayangnya tak banyak orang bisa mengenali gejala hipertensi.
Selain berpotensi menimbulkan masalah jantung, kondisi yang juga dikenal dengan tekanan darah tinggi ini juga dapat memicu nyeri dada, kejang, mimisan, dan serangkaian gejala lainnya.
Pasalnya hipertensi kerap 'mengundang' sejumlah masalah medis lainnya.
Baca: Segudang Manfaat Kencur, Sembuhkan Diare hingga Penambah Nafsu Makan
Berikut ini adalah sederet tanda bahaya hipertensi yang mengharuskan seseorang untuk segera mendapatkan perawatan medis.
1. Sakit kepala parah
2. Mimisan
3. Kelelahan atau kebingungan
4. Masalah penglihatan
5. Nyeri dada
6. Sesak napas
7. Detak jantung tidak teratur
Pasalnya sederet gejala yang dimaksud terlalu umum, dan bisa menjadi tanda berbagai penyakit lainnya.
Gejala yang dimaksud meliputi:
1. Pusing
2. Gugup
3. Berkeringat
4. Sulit tidur
5. Bintik darah di mata
Baca: Kebiasaan Buruk Tidak Bergerak Bisa Picu Berbagai Penyakit, Obesitas hingga Hipertensi
Tekanan darah tinggi dapat disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk pola makan yang buruk, merokok dan stres.
Tetapi hipertensi juga dapat dipicu oleh masalah kesehatan, seperti diabetes, infeksi ginjal atau masalah hormonal, atau efek obat-obatan.
Pengobatan rutin dan teratur dapat membantu mengontrol tekanan darah tetap berada pada kisaran normal.
Namun, olahraga tak kalah penting untuk mengontrol penyakit ini.
sederet manfaat olahraga untuk mengontrol tekanan darah.
1. Mengurangi tekanan darah
2. Meningkatkan kesehatan jantung
3. Mengurangi stres
4. Mempromosikan penurunan berat badan
5. Meningkatkan sensitivitas insulin
6. Meningkatkan fungsi endotel
Artikel ini telah tayang di Tribunhealth.com dengan judul Leher Berdenyut Bisa Disebabkan Hipertensi, Waspada jika Disertai Gejala Lain
# hipertensi # olahraga # Penderita # tekanan darah tinggi #
Video Production: Aura Dewi Arafuru
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Heboh Video Atlet Binaraga Terpaksa Makan Ayam Tiren untuk Penuhi Gizi, MUI Malang: Hukumnya Haram
3 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Miris! Atlet Binaraga Malang Makan Ayam Tiren Jelang Porprov Jatim 2025, Anggaran Tak Kunjung Cair
3 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Anggaran Mepet, Atlet Binaraga di Malang Terpaksa Makan Ayam Tiren, Beli 3 Karung Seharga Rp 100.000
3 hari lalu
Live Tribunnews Update
LIVE: Viral Atlet Binaraga Makan Ayam Tiren Untuk Penuhi Gizi, MUI Malang: Itu Jelas Haram
3 hari lalu
Tribunnews Update
Kesibukan Hasto Kristiyanto di Rutan KPK, Lakukan Olahraga Teratur hingga Ikut Puasa Ramadhan
Kamis, 27 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.