Terkini Nasional
Pelabrak Rocky Gerung Balik Diserang Massa saat Hendak Lapor ke Bareskrim, Novie Bule Dipersekusi
TRIBUN-VIDEO.COM - Novie Bule alias Noviana Kurniati pelabrak Rocky Gerung mendapat perlakuan yang tak menyenangkan saat hendak melapor ke Bareskrim Polri.
Di mana Novi dipersekusi dan diserang oleh massa yang diduga simpatisan Rocky Gerung.
Dikutip dari TribunJabar.id pada Kamis (14/9/2023), Novi Bule mengonfirmasi atas perlakuan yang didapatnya itu.
Saat dihubungi melalui sambungan telepon pada Rabu (13/9/2023), Novi bersama lima rekannya mendatangi Bareskrim.
Mereka hendak melaporkan aksi teror dan ancaman yang diterimanya sampai Rabu pagi.
Namun saat hendak masuk ke Bareskrim, Novi menyebut ada sekelompok orang yang diduga simpatisan Rocky Gerung menghampirinya.
Massa tersebut lantas melakukan aksi persekusi dan menyerang Novi.
Beruntungnya, Novi dan beberapa rekannya langsung diamankan polisi ke pos penjagaan.
Novi lantas menegaskan bahwa dengan adanya persekusi yang didapatnya diduga dari massa loyalis Rocky itu menjadi sebuah bukti.
Ia menyebut bahwa pengamat politik itu sudah memecah belah bangsa.
(Tribun-Video.com/TribunJabar.id)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Noviana Kurniati Pelabrak Rocky Gerung Mengaku Diserang Massa saat Mau Lapor Polisi
Video Production: Aura Dewi Arafuru
Sumber: Tribun Jabar
tribunnews update
Rocky Gerung Sentil Kasus Meme Prabowo-Jokowi: Kalau Jadi Preseden, Akan Ada Ribuan yang Ditangkap
1 menit lalu
Terkini Nasional
Rocky Gerung Kritik KDM! Minta Gubernur Jabar Turut Kirim Preman yang Berulah ke Barak Militer
1 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Hina Presiden dengan Buat Meme Prabowo-Jokowi 'Ciuman', Mahasiswa ITB Jadi TersangkadanDitahan
1 hari lalu
Live Tribunnews Update
LIVE: Mahasiswa ITB Ditahan Buntut Bikin Meme Prabowo-Jokowi 'Ciuman', SSS Jadi Tersangka
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.