LIVE UPDATE
Tampang Anak Buah Bandar Sabu Keroyok Personel Polisi di Empat Lawang: Gara-gara Kamu Pasien Sepi!
TRIBUN-VIDEO.COM - Marzuki (29) seorang sopir sekaligus anak buah bandar sabu berhasil ditangkap Sat Reskrim Polres Empat Lawang dan Jatanras Polda Sumatera Selatan.
Marzuki tak berkutik saat aparat kepolisian bersenjata menggiringnya ke kantor polisi.
Kapolres Empat Lawang melalui Kasat Reskrim, AKP M Tohirin mengatakan Marzuki ditangkap pada Sabtu (22/7/2023).
Saat diinterogasi, Marzuki mengakui perbuatannya yang ikut melakukan penyerangan dan pengeroyokan terhadap polisi.
Marzuki melemparkan batu ke mobil angogta Polsek Ulu Musi.
Baca: Kasus Peredaran Sabu di Manado Diungkap, Kirim Barang Via Ekspedisi dan Dapat Imbalan Sabu dan Uang
Marzuki mengaku ia adalah seorang anak buah atau kaki tangan bandar narkoba.
Marzuki mengungkap, ia diiming-imingi sabu jika berani ikut dalam aksi penyerangan polisi.
Penyerangan tersebut terkjadi di Desa Lubuk Puding Baru, Kecamatan Ulu Musi, Empat Lawang, Sumsel.
Bandar sabu di lokasi tersebut merasa terusik oleh keberadaan polisi.
Baca: Peredaran 9 Kg Sabu dan Ribuan Pil Ekstasi di Bengkalis Digagalkan, Ternyata Berasal dari Malaysia
Lantaran polisi melakukan razia saat itu membuat pembeli mereka sepi.
Hal tersebut diketahui saat ada pelaku penyerangan yang mengatakan "gara-gara kamu pasien kami sepi."
Atas perbuatannya Marzuki terancam tindak pidana pengeroyokan yakni Pasal 170 KUH Pidana.
(*)
(Tribun-Video.com/ Tribunnews.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Tampang Anak Buah Bandar Sabu yang Serang Polisi di Empat Lawang: Gara-gara Kamu Pasien Kami Sepi
# anak buah # Bandar Sabu # keroyok # Empat Lawang # Polda Sumatera Selatan #
Reporter: Yustina Kartika Gati
Video Production: yohanes anton kurniawan
Sumber: Tribunnews.com
Live Update
Jasad Berlumuran Darah di Kebun Sawit Kelurahan Kelumpang Jaya, Bikin Geger Warga Empatlawang
Sabtu, 3 Mei 2025
Terkini Nasional
Ada Wanprestasi! Anak Buah Hercules Klarifikasi Penutupan Pabrik di Kalteng: Minta Ganti Rugi 1,4 M
Jumat, 2 Mei 2025
Terkini Nasional
Anak Buah Hercules Tutup Pabrik di Kalteng, Aksinya Langsung Didemo Aliansi Masyarakat Dayak Bersatu
Jumat, 2 Mei 2025
HOT TOPIC
Hercules Sindir Purnawirawan TNI soal Pencopotan Gibran, Jadi Pintu Masuk Lengserkan Prabowo?
Rabu, 30 April 2025
Viral
GEGER! Penangkapan TS Ketua Ormas GRIB Jaya Cimanggis Depok, Warga Diduga Ngamuk Ikut Serang Polisi
Senin, 21 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.