Senin, 12 Mei 2025

LIVE UPDATE

MAKIN PANAS Rusia Luncurkan 10 Rudal Jelajah Kalibr ke Wilayah Sipil di Lviv Ukraina, 7 Orang Tewas

Jumat, 7 Juli 2023 15:32 WIB
Sumber Lain

TRIBUN-VIDEO.COM - Pasukan Rusia kembali menembakkan Rudal ke arah Ukraina Barat yang jauh dari garis perang, pada Kamis (6/7/2023).

Menurut Kementerian Pertahanan Ukraina, ada 10 rudal jelajah Kalibr yang ditembakkan Rusia saat malam hari.

Namun tujuh di antaranya berhasil ditembak jatuh sebelum mencapai target.

Meski demikian, akibat serangan ini, sebanyak 7 orang dinyatakan tewas.

Selain korban jiwa, bangunan apartemen juga luluh lantah akibat serangan rudal dari pasukan Rusia itu.

Baca: Jokowi akan Beri PERINGATAN kepada Gubernur hingga Kapolda di Papua soal Maraknya Kasus NARKOBA

Menurut para pejabat, peristiwa kali ini merupakan serangan terberat di wilayah sipil Lviv sejak pasukan Kremlin menginvasi Ukraina tahun lalu.

Puing-puing bangunan dan reruntuhan seusai insiden itu pun menggambarkan kekejaman serangan yang dilakukan pada malam hari itu.

Diketahui, pasukan Kremlin memang berulang kali menyerang wilayah sipil.

Padahal pejabat Rusia sebelumnya telah menegaskan bahwa target mereka adalah segala sesuatu yang hanya bernilai militer.

Baca: Rusia di Ambang Perang Saudara Imbas Konflik Federasi Rusia dengan Prigozhin, Lacak Gunakan Spyware

Menurut Walikota Lviv, Andriy Sadovyi, serangan kemarin mengakibatkan sekitar 60 apartemen dan 50 mobil rusak.

Sebagai informasi, Lviv berada di dekat perbatasan barat dengan Polandia.

Meski berada jauh dari pusat perang, wilayah tersebut juga turut menjadi sasaran.

Pasukan Rusia berdalih hanya menyerang target militer, namun faktanya dampak serangan menewaskan warga sipil.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di theguardian.com dengan judul Serangan rudal jelajah Rusia di kota Lviv, Ukraina, menewaskan tujuh orang

# perang # Rusia # Ukraina # rudal

Editor: Dyah Ayu Ambarwati
Reporter: Ariska Nur Choirina
Video Production: Erwin Joko Prasetyo
Sumber: Sumber Lain

Tags
   #perang   #Rusia   #Ukraina   #rudal

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved