TRIBUNNEWS UPDATE
Prabowo Sebut Banyak yang Pandang Rendah Indonesia karena Berani Usulkan Perdamaian Ukraina-Rusia
TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto mengaku tak keberatan jika usulan proposal perdamaian Ukraina-Rusia ditolak.
Diakuinya, dirinya hanya ingin membuat terobosan terbaru saat bertemu dengan para Menhan di dunia.
Prabowo menyebut, banyak negara yang memandang rendah Indonesia.
Pernyataan tersebut disampaikan Prabowo saat ditemui di PT Dirgantara Indonesia, Bandung, Kamis (15/6/2023).
"Kalau diterima monggo, enggak diterima ya tidak ada masalah. Saya kira bukan masalah yang terlalu prinsipil," ujar Prabowo saat ditemui di PT Dirgantara Indonesia, Bandung, Kamis (15/6/2023).
Baca: Ampuhnya Senjata Presisi Tinggi Rusia, Mampu Hancurkan Pabrik Pembuatan Drone Milik Ukraina
Prabowo menyampaikan, proposal perdamaian Rusia-Ukraina itu ia usulkan dalam sebuah forum yang dihadiri sejumlah menteri pertahanan negara lain.
Menurutnya, forum tersebut kerap dijadikan sebagai ajang untuk menyerang negara lain.
"Dari tahun ke tahun forum-forum ini dilaksanakan, dan itu jadi ajang banyak negara menyerang negara lain. Jadi negara X dengan sekutu-sekutunya akan menyalahkan negara B, terus begitu," kata dia.
Forum akan menjadi kurang bermanfaat jika hanya mendengarkan pemaparan mengenai posisi masing-masing negara.
Maka dari, Prabowo akhirnya membuat terobosan dengan mengusulkan proposal perdamaian Rusia-Ukraina.
Akan tetapi, menhan menyebut banyak negara yang memandang rendah Indonesia hingga berani mengusulkan proposal perdamaian.
"Mungkin banyak negara, dan enggak tahu mungkin Indonesia merasa, 'Loh kok Indonesia berani-beraninya usulkan'. Karena selalu memandang Indonesia rendah," ujar Prabowo.
Baca: Ogah Lagi Diremehkan, Prabowo: Kita Tak Mau Beli, Kita akan Bikin Kapal Selam & Pesawat Tempur
Prabowo lantas mengungkit langkah Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang sudah berkunjung ke Kiev dan Moskow saat perang masih berlangsung.
Sebagai salah satu menterinya, Prabowo berusaha untuk mem-follow up yang sudah dilakukan presiden.
Prabowo menilai, proposal yang ia ajukan banyak yang pro dan kontra karena dirinya menjadi salah satu kandidat yang bakal menjadi capres.
"Tapi mungkin ini tahun politik, jadi mungkin kebetulan saya salah satu yang diperkirakan akan jadi capres, jadi apa pun saya ngomong akan ada pro dan kontra itu biasa. Tidak ada masalah," ujar Prabowo.
(Tribun-Video.com/Kompas.com)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Soal Proposal Perdamaian Rusia-Ukraina, Prabowo Mengaku "Follow Up" Langkah Jokowi"
Host: Tini Afshin
VP: Adam Sukmana
# Rusia # Ukraina # Menhan # Prabowo Subianto # Proposal Perdamaian
Reporter: Tri Suhartini
Video Production: Dwi Adam Sukmana
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Eks Marinir TNI Gabung Operasi Militer Rusia, TB Hasanuddin: Kalau Masih WNI Bisa Dihukum Pidana
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Eks TNI AL Gabung Rusia Perang di Ukraina, Status WNI Dinilai Bisa Hilang dan Dicabut Pemerintah
2 hari lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Sosok Eks Marinir yang Kini Gabung Militer Rusia Perang di Ukraina, Ternyata Pecatan TNI AL
3 hari lalu
tribunnews update
Detik-detik Putin Terharu Peluk Tentara Korea Utara, Ucapkan Terima Kasih atas Dukungan Militernya
3 hari lalu
Terkini Nasional
Mahasiswi ITB Ditangkap atas Kasus Meme Prabowo-Jokowi Ciuman, Pihak Kampus Akhirnya Beri Respons
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.