TRIBUNNEWS UPDATE
Diduga Alami Baby Blues Syndrome, Seorang Ayah Tega Membunuh lalu Membuang Mayat Anak Kandung
TRIBUN-VIDEO.COM - Seorang ayah muda di kabupaten Pati tega membekap anak kandungnya yang masih berusia tiga bulan hingga meninggal dunia.
Mohammad Sholeh Ika Saputra (20) tega membunuh dan membuang bayinya diduga mengalami baby blues lantaran memiliki dua anak dengan selisih dekat di usia muda.
Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama menuturkan kasus pembunuhan terungkap seusai orangtua N melaporkan terkait kehilangan anaknya.
"Ibu korban melaporkan ke Polresta Pati kalau anaknya hilang. Anak tersebut dititipkan oleh sang ayah tetapi ketika pulang bekerja anak tidak ada di kamarnya," kata Kompol Andhika.
Baca: Keji Suami Dalang Pembunuhan Istri, Bayar Ipar dan Keponakan Jadi Eksekutor, Ini Motifnya
Kompol Andhika menuturkan, saat dilakukan pemeriksaan, terdapat kejanggalan dalam keterangan Sholeh.
Hingga akhirnya Sholeh mengakui perbuatannya membunuh anak sendiri lalu dibuang ke sungai.
Sholeh mengaku gelap mata ketika bertindak keji menghabisi darah dagingnya sendiri.
Diketahui korban N, yang baru berusia tiga bulan meregang nyawa setelah dibekap dengan bantal oleh ayah kandungnya sendiri.
"Langsung saya spontan bekap anak saya yang kecil pakai bantal," ujar Sholeh saat dihadirkan dalam konferensi pers di Aula Sarja Arya Racana Polresta Pati, Rabu (3/5/2023).
Saat ditanya perihal mengapa tidak memanggil istrinya pulang untuk menenangkan ananya yang rewel, Sholeh berdalih istrinya tak dapat diganggu saat sedang berjualan.
Baca: Ricky Rizal Mantan Ajudan Ferdy Sambo Resmi Kasasi Perkara Pembunuhan Brigadir J
"Karena istri kalau sudah jualan itu bandel (tidak bisa diganggu)," ujar dia.
Seusai N meninggal, pelaku mengambil kantong kresek hitam di bawah lemari pakaian.
"Saya gendong anak saya ke meja lalu Saya ambil kantong kresek dan saya masukkan ke kresek," ucapnya.
Kemudian, Sholeh meletakkan jasad putrinya ke dalam jok motor untuk dibuang ke sungai.
Disisi lain, baru lima hari Sholeh mengasuh dua anak perempuannya yang berusia 1,5 tahun dan 3 bulan.
Ayah dua anak itu mengaku menyesal sudah membunuh anaknya. (TribunVideo.com/Tribunnews)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Sholeh Tega Bunuh dan Membuang Mayat Anak Kandung, Polisi Duga Pelaku Alami Baby Blues Syndrome
Host: Abdul Salim
Vp: Fajar
# Pembunuhan # Pati # Bayi # Ayah Bunuh Anak # Dibuang
Reporter: Abdul Salim Maula Safari Thoyyib
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Tampang Kakak Adik Pengirim Paket Jenazah Bayi via Ojol, Menunduk Malu hingga Disoraki Warga
16 jam lalu
Terkini Daerah
Ternyata Mayat Bayi Dikirim Ojol Hasil Inses, Kakak dan Adik Sudah Setahun Jalin Cinta Terlarang
16 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Terungkap, Paket Jasad Bayi yang Dikirim Lewat Ojol di Medan Ternyata Hasil Hubungan Inses
16 jam lalu
Viral di Medsos
Tak Tau Bawa Mayat Bayi! Driver Ojol Ini Bingung Diarahkan ke Kuburan, Pengirim Langsung Menghilang
2 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.