Kabar Selebriti
Wendy Walters Akui Merasa Lebih Bahagia setelah Bercerai dengan Reza Arap: Sekarang Sudah Lega
TRIBUN-VIDEO.COM - Selebgram Wendy Walters merasa lebih bahagia hidup tanpa pasangan setelah gugatan cerai terhadap musisi Reza Arap dikabulkankan.
Sekadar informasi, Wendy Walters menggugat cerai Reza Arap ke Pengadilan Negeri Jakarta Utara pada 27 Oktober 2022.
Sidang awal mediasi mereka sudah dilakukan pada 15 Oktober 2022, akan tetapi kedua belah pihak tidak terlihat hadir dan hanya diwakilkan kuasa hukumnya.
Wendy Walters kini hidup sendiri setelah gugatan cerai terhadap musisi Reza Arap dikabulkankan di Pengadilan Negeri Jakarta Utara.
Baca: Tak Menyesal Pisah dengan Wendy Walters, Reza Arap Singgung soal Keinginan Miliki Keturunan
Wendy Walters masih merahasiakan hasil putusan hakim pengadilan terkait gugatan cerai itu.
Meski belum mau bicara, Wendy Walters diduga mulai merasa lega setelah perceraiannya dikabulkan hakim.
"Sekarang sudah lega dan rasanya lebih bahagia," kata Wendy Walters di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (16/4/2023).
Wendy Walters bahkan sudah bisa move on dari perceraiannya itu.
Baca: Ceritakan Trauma Masa Kecil, Wendy Walters Sering Lihat Orangtua Bertengkar hingga Tak Biasa Bermain
"Aku sudah bahagia," ucap Wendy Walters yang tidak mempersoalkan status janda yang kini disandangnya.
Sejauh ini Wendy Walters tidak ingin terburu-buru mencari pasangan baru dan menikah lagi.
"Sekarang semuanya temanku dan aku nggak menutup hati," ujar Wendy Walters.
Perempuan berparas cantik itu mengaku tidak pernah trauma pada kegagalan pernikahannya.
"Saat ini aku lagi menikmati kesendirian," kata Wendy Walters.
Artikel ini telah tayang di TribunLampung.co.id dengan judul Wendy Walters Merasa Lebih Bahagia Usai Cerai dengan Reza Arap
Sumber: Tribun Lampung
Selebritis
Kuasa Hukum Baim Wong Beri Pesan ke Komnas Perempuan, Singgung Laporan dari Paula Verhoeven
Senin, 5 Mei 2025
KACAMATA HUKUM
KACAMATA HUKUM: Kisruh Perceraian Baim Wong dan Paula, Aib Terbongkar?
Senin, 5 Mei 2025
Kabar Selebriti
Baim Wong Dibela! Netizen Mendadak Minta Maaf ke Sosoknya seusai Viral Chat Mesra Paula Verhoeven
Minggu, 27 April 2025
Selebritis
BOCOR Paula Verhoeven Chat 'Kangen' ke Pria Selain Baim Wong, Hotman Paris: Apa Itu Perzinaan?
Jumat, 25 April 2025
Selebriti
Paula Tuding PA Jaksel Lakukan Pelanggaran Administratif Sidang Cerainya, Laporkan ke Bawas MA
Kamis, 24 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.