Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Profil Arteria Dahlan yang Cecar Habis Mahfud MD saat Rapat DPR RI, Ini Sederet Kontroversinya

Sabtu, 1 April 2023 19:59 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Debat alot antara anggota DPR RI fraksi PDIP Arteria Dahlan dengan Menkopolhukam Mahfud MD dalam RDPU pada Rabu (29/3/2023) menjadi sorotan.

Sosok Arteria Dahlan sendiri memang sudah beberapa kali viral lantaran sederet aksinya.

Terakhir, dalam perdebatan tersebut Arteria mengaku siap dipecat dari posisinya dan mengatakan bahwa Mahfud MD akan mendapatkan azab.

Dalam RDPU itu, Arteria Dahlan menuding Mahfud MD telah membocorkan dokumen soal transaksi janggal Rp 349 triliun.

Ia pun mengancam akan melaporkan Mahfud MD dalam rapat tersebut.

Arteria Dahlan sendiri merupakan anggota DPR RI Komisi III dari Fraksi PDIP.

Baca: Anggota Komisi III DPR RI Mulfachri Akui Ucapan Mahfud MD, Menoleh ke mana Saja Terlihat Korupsi

Ia menjabat untuk periode 2019-2024 mewakili daerah pemilihan Jawa Timur VI.

Arteria Dahlan terpilih anggota DPR RI selama dua periode, yakni periode saat ini dan periode sebelumnya yakni 2014 - 2019.

Arteria juga menjadi Deputi Bidang Hukum di Badan Penelitian dan Pengembangan Pusat (BalitbangPus) DPP PDIP.

Arteria Dahlan pernah viral terkait kasusnya dengan wanita bernama Anggiat Pasaribu.

Arteria Dahlan terlibat cekcok dengan wanita yang sempat mengaku anak Jenderal TNI Bintang 3 saat berada di Bandara Soekarno-Hatta.

Hal ini berkaitan dengan celetukan sang wanita yang mempermasalahkan barang bawaan dari Arteria dan juga sang ibu.

Kini, Arteria kembali menjadi sorotan lantaran terus mencecar Mahfud MD pada Rapat Rabu (29/3) kemarin.

Ia bahkan menyebut bahwa Mahfud MD akan mendapatkan azab karena telah membuatnya dibully dan dikatai cupu. (Tribun-Video.com)

# Arteria Dahlan # Mahfud MD # DPR RI # RDPU # PDIP

Editor: fajri digit sholikhawan
Reporter: Nila
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Arteria Dahlan   #Mahfud MD   #DPR RI   #RDPU   #PDIP

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved