Minggu, 11 Mei 2025

Tribun Jual Beli Update

Kemenag Rilis Daftar Nama Jemaah yang Berhak Lunasi Biaya Haji 2023, Begini Cara Mengeceknya

Jumat, 31 Maret 2023 16:45 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Kementerian Agama (Kemenag) telah merilis daftar nama jemaah haji reguler yang berhak melunasi Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) 1444 H/2023 M.

Diketahui, daftar nama tersebut dirilis berdasarkan sebaran provinsi di seluruh Indonesia.

Dikutip dari Kompas.com, hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Layanan Haji Dalam Negeri, Saiful Mujab.

“Daftar nama jemaah haji reguler yang berhak melunasi Biaya Perjalanan Ibadan Haji atau Bipih Tahun 1444 Hijriah/2023 Masehi pada masing-masing provinsi sudah kami umumkan," kata Direktur Layanan Haji Dalam Negeri Saiful Mujab dalam siaran pers, Kamis (23/3/2023).

Baca: Kemenag dan PBNU Umumkan 1 Ramadhan 1444 Jatuh Hari Kamis 23 Maret 2023, Besok Mulai Berpuasa

Ia mengatakan, Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Hilman Latief, telah menerbitkan edaran untuk seluruh Kanwil Kemenag Provinsi.

Daftar nama tersebut diedarkan agar dapat mensosialisasikan kepada para jemaah haji.

Adapun, untuk mengetahui daftar nama jemaah haji berhak lunasi Bipih 2023 bisa mengeceknya melalui laman bit.ly/JemaahBerhakLunasHajiReguler2023.

Ada beberapa kriteria jemaah haji reguler yang dirilis namanya dan berhak melakukan pelunasan biaya haji 2023.

Di antaranya, jemaah haji telah melunasi Bipih dan belum berangkat menunaikan ibadah haji.

Baca: Kemenag Umumkan Hasil Sidang Isbat Awal Ramadhan 1444 H, Puasa Mulai Kamis 23 Maret

Kemudian, jemaah haji yang telah melunasi Bipih tahun 2020 dan mengambil kembali setoran lunas Biaya Perjalanan Ibadah Haji tahun 2020.

Kriteria selanjutnya, yaitu jemaah haji dengan urutan nomor porsi terkecil sampai kuota terpenuhi berdasarkan data SISKOHAT.

Terakhir, jemaah haji lanjut usia diurutkan berdasarkan usia tertua dengan masa tunggu paling sedikit lima tahun di masing-masing provinsi sesuai kuota.

(Tribun-Video.com/Kompas.com)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kemenag Rilis Nama Jemaah yang Berhak Lunasi Biaya Haji 2023, Cek di Sini"

# Kemenag # Rilis # Biaya Haji # Jemaah

Editor: bagus gema praditiya sukirman
Reporter: Feba Fadhiliana
Video Production: Ananda Bayu Sidarta
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Kemenag   #Biaya Haji   #Jemaah

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved