Kabar Selebriti
Ternyata Rafathar Anak Raffi dan Nagita Sempat Hilang di Bandara Jepang, Sikapnya Jadi Sorotan
TRIBUN-VIDEO.COM - Reaksi santai Rafathar terlihat ketika putra Nagita Slavina dan Raffi Ahmad itu nyasar di bandara Jepang.
Rafathar yang hendak pulang ke Indonesia terpisah dari rombongan ibunya, Nagita Slavina serta para artis lain.
Uniknya, Rafathar tak takut bila harus ditinggal pulang lebih dulu oleh Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.
Usut punya usut, keberanian Rafathar sudah terlatih karena dulu dia pernah hilang di Universal Studios Singapura.
Pengalaman itulah yang membuat Rafathar tak takut hilang meski terpisah dari orangtuanya.
Baca: Respons Gosip Perselingkuhan Raffi Ahmad dengan Mimi Bayuh, Nagita Slavina Tanggapi dengan Santai
Saat mencari-cari keberadaan Nagita Slavina di bandara bersama Fadil Jaidi, Rafathar mengingat lagi pengalaman hilang di Singapura.
Bahkan kejadian itu sempat membuat Rafathar trauma dan tak mau pergi ke Universal Studios manapun.
"Kemarin-kemarin ke Singapur, Aa' trauma nggak mau ke Universal," ucap Rafathar melansir Instagram Story fadiljaidi, Rabu (22/3/2023).
Artikel TribunBatam.id 'Rafathar Sempat Trauma ke Universal Studios karena Pernah Hilang'.
Menimpali cerita tersebut, Fadil Jaidi yang seolah sudah tahu memperjelas kondisi Rafathar kala itu.
Menurut Fadil Jaidi, Rafathar tidak menangis saat hilang di Singapura tapi cuma deg-degan.
"Waktu itu cerita, dimana A'? Universal Singapur, udah gitu nangis sih enggak tapi deg-degan ya," kata Fadil Jaidi saat berjalan dengan Rafathar.
Meski pernah hilang di Singapura, Rafathar kini sudah tak trauma sebab selama di Jepang Ia pun juga mengunjungi Universal Studios Jepang.
Bahkan dari pengalaman hilang di Singapura itu, Rafathar tak terlihat panik ketika kini harus terpisah dari rombongan Nagita Slavina.
Baca: Raffi Ahmad & Nagita Akan Penjarakan Dalang Penyebar Isu Selingkuh dengan Mimi Bayuh: Tunggu Ya
Kompak mengenakan kaos putih, Fadil Jaidi dan Rafathar juga santai meski hilang kawan-kawannya.
"Jadi sekarang aku sama Rafathar, kita ilang ya guys ya di Jepang," ucap Fadil Jaidi sambil menunjukkan ia hanya bersama Rafathar.
Fadil Jaidi mengaku tak tahu menahu dimana rombongan Nagita Slavina berada.
Fadil Jaidi dan Rafathar pun mengira Nagita Slavina dan yang lain tengah asyik berbelanja sebelum pulang ke Indonesia.
"A' kalo menurut aku semuanya pada belanja, kalo menurut Aa kemana?" tanya Fadil Jaidi ke Rafathar.
Rafathar pun menebak hal yang sama dengan Fadil Jaidi, namun ia langsung mengganti jawaban.
Bocah 7 tahun itu menyebut Nagita Slavina dan yang lain sudah jalan memasuki pesawat.
"Menurut belanja, menurut Aa' mereka udah jalan ke pesawat," ujar Rafathar.
Baca: Bantah Tudingan Selingkuh, Raffi Ahmad Ungkap Isi Percakapan saat Video Call dengan Mimi Bayuh
Fadil Jaidi tampak tertawa kecil dan menyebut bahwa hal itu tak mungkin terjadi.
Setelah mengungkap kejadian hilangnya mereka berdua dari rombongan Nagita, Fadil Jaidi bertemu dengan Lala, pengasuh Rafathar.
Lala menyebut Fadil Jaidi dan Rafathar salah gate yang seharusnya 51 mereka justru ke gate 53.
"Itu yang lain, kita 51," ujar Lala pada Fadil Jaidi sambil menunjuk gate bertulis angka 51 di depan mereka.
Fadil Jaidi pun tampak tertawa mengetahui dirinya dan Rafathar salah gate.
Alhasil Fadil Jaidi dan Rafathar akhirnya bertemu dengan rombongan Nagita Slavina.
Mereka lantas menaiki pesawat untuk kembali ke Indonesia setelah liburan di Jepang.(*)
Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com dengan judul Reaksi Santai Rafathar Nyasar di Bandara Jepang, Anak Nagita Slavina Sudah Pengalaman Sering Hilang
# Rafathar Malik Ahmad # Jepang # Raffi Ahmad # Nagita Slavina
Video Production: Rania Amalia Achsanty
Sumber: Surya Malang
Tribun Video Update
Hotel di Kyoto Jepang Minta Turis Israel Teken Pernyataan Tak Terlibat Kejahatan Perang di Gaza
Rabu, 30 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Hotel di Jepang Beri Aturan Tamu Rusia & Israel Wajib Tanda Tangan Pernyataan Tak Terlibat Perang
Selasa, 29 April 2025
To The Point
Hotel di Kyoto Minta Tamu Israel Teken Surat Pernyataan Bebas Kejahatan Perang sebelum Chek In
Selasa, 29 April 2025
Selebritis
Pakai Outfit Serba Branded Harga Jutaan, Inilah Gaya Mewah Baby Lily ke Shanghai
Selasa, 29 April 2025
Selebritis
Gaya Mewah Baby Lily Liburan ke Shanghai Bareng Keluarga, Pakai Outfit Serba Branded Harga Jutaan
Selasa, 29 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.