LIVE UPDATE
Adu Perbandingan Aset Kapal Selam Nuklir Amerika Serikat dengan Rusia, Ternyata Ini Jumlahnya
TRIBUN-VIDEO.COM - Di tengah perang di Ukraina yang semakin memanas, kini AS dan Rusia menjadi sorotan terutama soal aset kapal selam nuklir.
Sebagaimana diketahui Ukraina dibekingi Amerika Serikat dalam perang melawan Rusia.
Dikutip dari newsweek.com pada Rabu (8/3/2023), kapal selam nuklir Rusia menimbulkan kekhawatiran di antara sekutu Barat.
Terlebih kapal selam nuklir itu dikerahkan di lepas pantai Amerika Serikat dan dekat dengan negara-negara NATO Eropa.
Putin ingin memperluas kemampuan bawah laut Rusia.
Baca: Ternyata Ini Penyebab Perang Ukraina Berlanjut, Rusia Ungkap Konflik Diatur AS yang Tak Mau Berhenti
Hal ini menimbulkan ketakutan yang semakin besar di antara negara-negara NATO dan sekutunya.
Kondisi ini disampaikan direktur Institut Studi Kelautan Rusia, Michael Peterson.
Sementara itu, Departemen Pertahanan AS menyebut kapal selam "penting" untuk pertahanan nasional.
Gudang senjata AS saat ini terdiri dari armada kapal selam rudal balistik, kapal selam rudal, dan kapal selam serang.
Departemen Pertahanan AS berujar, kapal selam bertenaga nuklir, setelah diluncurkan pada tahun 1954, terbukti menjadi "pengubah permainan".
Jika ditinjau secara keseluruhan, AS memiliki 64 kapal selam dalam armadanya.
Sedangkan, Rusia diperkirakan memiliki 58.
Data itu berasal dari Inisiatif Ancaman Nuklir nirlaba.
Sementara dari data NTI, Angkatan Laut AS memiliki 14 kapal selam rudal balistik, atau kapal selam kelas Ohio.
Baca: Jerman Ungkap Rusia Pegang Kunci Akhiri Perang di Ukraina, Tarik Pasukan dan Gelar Negosiasi Damai
Kapal itu sering digunakan dalam patroli.
Ada tiga kelas kapal selam serangan Angkatan Laut AS, yang dikenal sebagai Virginia, Seawolf dan Los Angeles.
Di bawah New START Treaty, kapal selam kelas Ohio dapat membawa 20 rudal balistik yang diluncurkan kapal selam (SLBM).
Sedangkan dari sisi Rusia, menurut NTI, Angkatan Laut Rusia memiliki salah satu armada kapal selam terbesar di dunia.
Rusia telah secara signifikan memodernisasi kekuatan kapal selamnya dalam beberapa tahun terakhir.
Ada 11 kapal selam rudal balistik bertenaga nuklir dan 17 kapal selam serang bertenaga nuklir.
Rusia juga memiliki sembilan kapal selam rudal jelajah bertenaga nuklir dan 21 kapal selam serang diesel-listrik.
Bulan lalu, Direktur Perusahaan Perkapalan Bersatu Rusia mengatakan Angkatan Laut Rusia akan menerima dua kapal selam nuklir baru pada akhir tahun ini.
(Tribun-Video.com/ newsweek.com)
Artikel ini telah tayang di newsweek.com dengan judul "How the U.S. Nuclear Submarine Fleet Compares to Russia"
# Rusia # NATO # Amerika Serikat # Ukraina # Kapal Selam Nuklir
Sumber: Sumber Lain
Tribun Video Update
Terang-terangan, Presiden AS Donald Trump Akui Kehebatan Houthi Yaman: Mereka Pejuang Tangguh
1 jam lalu
Tribunnews Update
Ukraina Cemas! Sulit Berperang seusai Rusia Rencanakan Bentuk Resimen Baru Spesialis Drone Laut
1 jam lalu
Tribun Video Update
Houthi Tak Tumbang Dilibas Serangan AS, Trump Akui Ketangguhan Pejuang Yaman: Nyaris Hancurkan F-35
4 jam lalu
Tribunnews Update
Trump Puji Houthi seusai Serangan Kapal di Laut Merah Dihentikan, Sebut Punya Kekuatan Tangguh
4 jam lalu
Tribunnews Update
Trump Akui Ketangguhan Pejuang Houthi Yaman yang Tak Tumbang Diserang Ribuan Drone dan Rudal AS
5 jam lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.