Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Hujan Bola Api di Dekat Bakhmut, Suasana Makin Mencekam Tanda Pasukan Rusia Segera Berkuasa?

Minggu, 5 Maret 2023 14:25 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Rusia mengklaim negaranya akan segera menguasai Kota Bakhmut, Ukraina.

Terlebih pasukan Rusia berkolaborasi dengan tentara bayarannya untuk merangsek dan mengepung kota tersebut.

Kini semakin banyak banyak serangan, termasuk hujan bola api di dekat Bakhmut.

Detik-detik pasukan Rusia menembakan bola api diunggah oleh akun Telegram Pos Terdepan pada Minggu (5/3/2023).

Dalam video tersebut disertakan narasi tentara bayaran Rusia yakni Grup Wagner sedang beroperasi.

Baca: Berhasil Direbut, Rusia Ubah Fungsi PLTN Zaporizhzhia Jadi Pangkalan Militer Moskwa, Ini Kondisinya

Hal itu terjadi di Ivanovka dekat dengan Kota Bakhmut.

Lantas video tersebut diambil dari sisi udara memperlihatkan dengan jelas serangan yang dilakukan oleh pasukan Rusia.

Nampak bola api terus menghujani wilayah tersebut.

Setelah bola api tersebut dijatuhkan, nampak ledakan yang bergantian dari berbagai arah.

Baca: Barat Tak Rela Ekonomi Rusia Kuat, Kini Pengaruhi Uni Emirat Arab Stop Perdagangan dengan Moskwa

Ledakan tersebut disusul dengan kepulan asap putih yang membumbung tinggi.

Diketahui sebelumnya, pasukan Ukraina dan militer Rusia melakukan berbagai cara agar memenangkan pertempuran tersebut.

Hal tersebut disampaikan oleh komandan pasukan darat Ukraina Oleksandr Syrskyi.

Ia mengatakan Kota penambangan kecil Bakhmut telah menjadi tempat pertempuran sengit.

Dengan menguasai kota Bakhmut maka akan membuka jalan bagi Rusia mengendalikan pusat-pusat kota di Donetsk ukraina.

(Tribun-Video.com/Tribunnews.com)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Rusia Segera Rebut Kota Bakhmut, Suasana Sangat Mencekam

# Rusia # Ukraina # Kota Bakhmut # Oleksandr Syrskyi

Editor: Unzila AlifitriNabila
Reporter: Maria Nanda Ayu Saputri
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Rusia   #Ukraina   #Kota Bakhmut   #Oleksandr Syrskyi

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved