Kamis, 15 Mei 2025

ON FOCUS

Menhan Rusia Turun ke Medan Perang hingga Cek Kondisi Pasukan yang Bertempur di Ukraina

Rabu, 18 Januari 2023 17:38 WIB
Tribunnews.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Menteri Pertahanan Rusia Sergey Shoigu mendatangi garis depan peperangan di Ukraina, Selasa (17/1).

Shoigu ingin memastikan bahwa seluruh unit militer, baik pasukan maupun persenjataan dalam kondisi baik.

Dalam kunjungannya, Shoigu menerima laporan dari komandan tentang situasi militer di lapangan.

Disebutkan bahwa pasukan Rusia menjalankan tugasnya dengan baik.

Selain itu, komponen perang lainnya seperti pembangunan benteng, hingga petugas medis juga telah diorganisir.

Shoigu kemudian menyampaikan terima kasih kepada pasukan yang telah bersedia diterjunkan ke medan perang.

Ia bahkan memberikan medali kepada tentara yang dianggap berprestasi.

"Anda melayani dengan bermartabat, melindungi Tanah Air kita," dikutip dari Russia Today (RT).

Diketahui, Shoigu telah beberapa kali mengunjungi garis depan peperangan sejak dimulainya operasi militer di Ukraina.(*)

Baca: Taktik Rusia Tangkis Sanksi Barat Berhasil, Penjualan Pupuk Bukannya Turun Malah Melonjak Drastis

Baca: Tak Main-main, Rusia Berjanji Hancurkan Tank Bantuan Inggris ke Ukraina hingga Hangus Terbakar

Baca berita terkait lainnya di sini. 

#Rusia #Ukraina #Invasi 

Editor: Tim Kreatif Tribun-video.com
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Rusia   #Ukraina   #Invasi

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved