Terkini Nasional
Resepsi Pernikahan Kaesang Erina tak Terima Sumbangan, Gibran Rakabuming Raka Ungkap Alasannya
TRIBUN-VIDEO.COM - Juru bicara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, Gibran Rakabuming Raka menyatakan tak menerima sumbangan saat resepsi.
Pihak keluarga juga tidak menyediakan kotak sumbangan dalam acara resepsi pernikahan Kaesang dan Erina pada Minggu (11/12) mendatang.
Dikutip dari TribunSolo.com, Gibran Rakabuming Raka mengatakan, pihaknya lebih mengharapkan doa untuk kebaikan kedua mempelai.
"Enggak usah bawa sumbangan. Bawa doa aja," kata Gibran.
Lanjut, ia juga bercerita bahwa pernikahannya dengan Selvi Ananda maupun Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution juga tak pernah menerima sumbangan.
"Lha memang dari dulu tidak menerima sumbangan dalam bentuk apa pun. Ya minta doa aja. Karangan bunga boleh," jelasnya.
Menurut Gibran, ia tidak mau merepotkan, tamu dapat menyempatkan kehadiran di pernikahan sang adik pihak keluarga sudah turut bahagia.
"Iya juga. Tapi intinya kita tidak mau merepotkan. Tamu undangan bisa rawuh kita sudah seneng," katanya.
Baca: Alasan Kaesang Pangarep Beri Mahar Erina Gudono Rp 300.000: Rp 100 juta mahal
Lanjut, Gibran menjelaskan, panitia pernikahan Kaesang dan Erina telah mengantisipasi apabila terdapat tamu tanpa undangan masuk ke acara resepsi.
Sebagaimana diketahui, undangan tersebut telah dilengkapi barcode.
Sehingga sembarang orang tak bisa menggunakannya.
Selain itu, Gibran juga telah menyiapkan petugas yang berjaga di pintu masuk tamu undngan.
Petugas tersebut nantinya bertugas mengecek undangan para tamu.
"Sudah dibahas kemarin. Ada barcodenya, nanti ada orang di depan yang kenal seluruh puluhan ribu tamunya," ujar Gibran.
Berdasarkan keterangan Gibran, undangan pernikahan Kaesang dan Erina dibagi menjadi lima sesi.
Yakni, dimulai pada Minggu (11/12) pagi hingga malam.
Hal tersebut dilakukan dengan tujuan untuk mengantisipasi penumpukan tamu dan kemacetan.
"Tidak ada kategori. Pokoknya sesuai (waktunya). Sesi ini sekian ratus, sesi ini sekian ratus, sesi ini sekian ratus. Biar tidak ada penumpukan dan di pendapi biar tidak terlalu (banyak)," pungkasnya.
(Tribun-Video.com/TribunSolo.com).
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pernikahan Kaesang-Erina Tidak Menerima Sumbangan"
# pernikahan kaesang erina # kaesang erina # kaesang pangarep # erina gudono
Video Production: Anggraini Puspasari
Sumber: Kompas.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Beda dengan Kaesang, Bobby Nasution Tak Pasang Badan hingga Bungkam saat Gibran Didesak Dicopot
Selasa, 29 April 2025
Viral News
Kaesang hingga Surya Paloh Pasang Badan Bela Gibran soal Usulan Purnawirawan TNI Copot Wapres
Minggu, 27 April 2025
Viral News
LIVE: Wacana Pemakazulan Wapres Gibran: Eks Bos BIN Era Megawati Anggap Wajar, Kaesang Pasang Badan
Minggu, 27 April 2025
to the point
Kaesang Pasang Badan untuk Gibran, Nilai Usulan Pencopotan Wapres Bertentangan dengan Konstitusi
Sabtu, 26 April 2025
HOT TOPIC
Mantan Kepala BIN Sentil Gibran Tak Bisa Urus Negara hingga Kaesang Bela Wapres yang Dipilih Rakyat
Sabtu, 26 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.