Bawa Buku Hitam Saat Sidang, Rita Widyasari Bantah Terinspirasi Setya Novanto
LAPORAN WARTAWAN TRIBUNNEWS.COM, THERESIA FELISIANI
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tidak seperti biasanya, Bupati nonaktif Kutai Kartanegara, Rita Widyasari menggenggam sebuah buku agenda hitam saat menjalani sidang di Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu (7/3/2018).
Buku hitam ini terus digenggam Rita sebelum sidang dimulai hingga jalannya persidangan.
Dia menyatakan buku tersebut digunakan untuk mencatat keterangan para saksi.
Rita membantah saat ditanya soal apakah buku hitam tersebut terinspirasi dari buku hitam terdakwa kasus korupsi e-KTP, Setya Novanto yang sempat heboh karena disana tertera banyak nama anggota dewan yang diduga terlibat e-KTP.
"Ini saya catat keterangan saksi saja. Jangan tulis pula buku ini kayak punya pak SN (Setya Novanto), buku hitam ya. Ini kebetulan dapat saja. Aku tahu soal buku hitam pak SN dari televisi. Buku saya ini harusnya ganti ya, sampulnya putih biar beda," tutur Rita lanjut tertawa.
Simak video selengkapnya di atas!(*)
TONTON JUGA:
Reporter: Theresia Felisiani
Video Production: Aprilia Saraswati
Sumber: Tribunnews.com
Terkini Nasional
NADIEM MAKARIM SIAP JALANI SIDANG PERDANA Kasus Chromebook Meski Masih dalam Perawatan
6 hari lalu
Anak Riza Chalid, Kerry Tegaskan Tak Ada Intervensi Penyewaan Kapal oleh Pertamina
Selasa, 9 Desember 2025
Eks Sekretaris MA Nurhadi Didakwa Terima Gratifikasi hingga Rp137 M & TPPU Rp307 M
Rabu, 19 November 2025
Saat Hakim Non Aktif Djuyamto Menangis, Ditanya Kenapa Terima Suap Vonis Lepas CPO
Kamis, 23 Oktober 2025
Sidang Korupsi Impor Gula, Hotman: Harga Gula Impor Dipaksa Ikut Patokan Cibaduyut
Jumat, 26 September 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.