Rabu, 19 November 2025

Tribunnews Update

Blak-blakan Susno Duadji soal Patsus Lokasi Ferdy Sambo Ditahan, FS Bebas Tak Tunduk Aturan Rutan

Rabu, 24 Agustus 2022 17:21 WIB
TribunWow.com

TRIBUN-VIDEO.COM - Eks Kabareskrim Komjen (Purn) Susno Duadji menjawab tanda tanya publik soal tempat khusus (patsus) yang menjadi lokasi Irjen Ferdy Sambo ditahan.

Bersama Irjen Ferdy Sambo, total ada 16 perwira yang juga ditempatkan di tempat khasus tersebut, karena diduga melanggar kode etik dalam kasus tewasnya Brigadir Yosua Hutabarat alias Brigadir J.

Dalam wawancara eksklusif yang dilakukan bersama redaksi Tribunnews, Susno Duadji menuturkan bahwa kepolisian berpedoman pada KUHAP dalam menjerat pidana.

Irjen Ferdy Sambo dan jajaran ditempatkan di tempat khusus karena ditakutkan bisa kabur dan menganggu jalannya pemeriksaan.

Baca: Pelaku Perusak CCTV di Rumah Dinas Irjen Ferdy Sambo Diungkap oleh Kapolri, Berdasarkan Interogasi

"Tetapi penyidik atau Polri berkepentingan untuk menahan dia, gimana caranya? Kalau enggak ditahan nanti dia ke mana-mana ganggu jalannya pemeriksaan," ujar Susno.

Susno Duadji menuturkan, bahwa bahwa Irjen Ferdy Sambo ditempatkan di tahanan biasa di Mako Brimob.

Hanya sajak, Ferdy Sambo tidak tunduk dalam aturan yang berlaku di rutan.

Selain itu, orang yang ditempatkan di tempat khusus bisa ditahan selama 30 hari.

Baca: Alasan Bharada E Jujur, Ternyata Gara-gara Janji Ferdy Sambo Soal Surat SP3 untuk Kasus Brigadir J

Sebelumnya, Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menjelaskan bahwa saat ini ada sebanyak 16 personel yang ditempatkan di tempat khusus (patsus).

Sebanyak 16 personel yang ditahan, enam di Mako Brimob dan 10 personel lagi ada di Provos.

Di antaranya yang ditahan bersama Irjen Ferdy Sambo adalah Brigjen Hendra Kurniawan, Brigjen Benny Ali, Kombes Agus Nurpatria, Kombes Susanto dan AKBP Jerry Raymond Siagian.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di TribunWow.com dengan judul Susno Duadji Blak-blakkan soal Istilah Tempat Khusus yang Kini Ditempati Irjen Ferdy Sambo dkk

Host: Nila Irda
VP: Ghozi Luthfi

# Susno Duadji # tempat khusus # lokasi # Ferdy Sambo # Ditahan 

Editor: Bintang Nur Rahman
Reporter: Nila
Video Production: Ghozi LuthfiRomadhon
Sumber: TribunWow.com

Tags
   #Susno Duadji   #tempat khusus   #lokasi   #Ferdy Sambo   #ditahan

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved