Minggu, 11 Mei 2025

Terkini Nasional

Momen Kocak Nenek-Nenek Salah Sebut Nama Wali Kota Bogor, Bima Arya Melongo: Pak RT

Minggu, 7 Agustus 2022 08:24 WIB
Tribunnews Bogor

TRIBUN-VIDEO.COM - Konten unggahan Wali Kota Bogor, Bima Arya selalu mencuri perhatian warganet.

Pasalnya, konten yang Bima Arya unggah selalu ada hal lucu yang sukses bikin sakit perut karena menahan tawa warganet.

Seperti halnya konten Wali Kota Bogor yang diunggah melalui akun instagram milik pribadinya @bimaaryasugiarto pada Jumat (5/8/2022).

Dalam unggahannya tampak Bima Arya mengunjungi salah satu rumah warga yang sudah lanjut usia.

Bima Arya memberikan bantuan sembako yang diberikan kepada keluarga yang sudah lanjut usia.

"Pak ini punteun ada bantuan ini beras Pak, taro ya, punteun," tutur Bima Arya sambil memberikan sembako.

"Alhamdulillah bantuan," ucap pria paruh baya.

Baca: Kejasama antara AIOU Pakistan dengan UT Bogor Diperpanjang, Bahas Beberapa Bidang Program

Tak hanya berikan sebuah bantuan sembako, Bima Arya juga berikan sebuah uang yang dibungkus dengan sebuah amplop berwarna putih.

"Pak Haji Pegang ini amplop ya," kata pria yang berada disebelah Bima Arya.

Sontak terkejut, seorang nenek-nenek yang berada di sebelah pria paruh baya (Kakek) dekat pintu itu pun berucap terima kasih kepada Bima Arya dengan salah sebut.

"Terima kasih pak RT," kata nenek-nenek.

"Wali Kota..Wali," warga coba menjelaskan.

Wali Kota Bogor itu langsung membungkuk sebagai tanda rasa hormat kepada orang tua meski salah menyebutnya.

Aksi kocak itu pun ditertawai oleh warga dan senyum ramah Bima Arya.

Sementara aksi kocak sang kakek pun ternyata tampak belum mengetahui juga seperti nenek salah sebut itu bahwa Bima Arya yang sedang berada dihadapannya itu merupakan Wali Kota Bogor.

Baca: Youth Innovation Festival Digelar 21 Agustus di Alun-alun Kota Bogor, Dukungan Datang dari Bima Arya

"Pengen kenal, Pak Walinya yang mana?," balas Kakek.

"Ini pakkk," tunjuk orang-orang sekitar kepada Bima Arya.

"Pak Walinya ini, bukan ini pak," canda gurau Bima Arya kepada Kakek.

"Hahaha sambil," tawa sang kakek yang baru tahu bahwa Bima Arya adalah Wali Kota Bogor sambil memegang Bima Arya.

Video unggahan itu pun menjadi kocak setelah diberi soundtrack 'Salah' dari @ivanfanny.

Video kocak Bima Arya pun dibanjiri tawaan para warganet.

"Hahahaha....sampe diulang-ulang nontonnya.....kocak," tulis komentar warganet @ymuliyanti75.

"Sabar ya pak RT hahaha, anggap aja lagi cosplay jadi pak RT haha," tulis by_dee7.

"Eaa pak RT," tulis @nrltspbrlb. (*)

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Aksi Kocak Nenek-Nenek Salah Sebut Nama Wali Kota Bogor, Bima Arya Melongo: Pak RT

# kocak # nenek # Wali Kota Bogor # Bima Arya # 

Editor: Wening Cahya Mahardika
Video Production: Danar Pamungkas Sugiyarto
Sumber: Tribunnews Bogor

Tags
   #kocak   #nenek   #Wali Kota Bogor   #Bima Arya

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved