Terkini Nasional
Momen Dita Karang "Secret Number" Sapa Jokowi-Iriana dengan Bahasa Jawa di Seoul, Pakai Kebaya Merah
TRIBUN-VIDEO.COM - Personel girlband Secret Number, Dita Karang menyambut kedatangan Presiden Jokowi dan Iriana dalam kunjungan kerja di Seoul, Korea Selatan, Rabu (27/7/2022).
Sebelumnya, Jokowi bersama rombongan tiba bandara pada malam hari waktu setempat.
Sambutan meriah pun terlihat saat Jokowi dan Iriana turun dari pesawat, yakni hadirnya sejumlah pejabat Korea Selatan dan prajurit yang menggunakan pakaian tradisional.
Setibanya di Seoul, Jokowi mendatangi sebuah gedung pertemuan.
Baca: Gaya Dita Karang Pakai Kebaya Merah, Sambut Presiden Jokowi dan Iriana di Korea Pakai Bahasa Jawa
Di sana, pihak KBRI dan Dita Karang yang kini menjadi idol KPop asal Indonesia menyambut kedatangan Presiden dan Ibu Negara.
Dita Karang tampil anggun dengan balutan kebaya berwarna merah dan rambut yang disanggul.
Menariknya, Dita Karang justru menyapa Jokowi dan Iriana dengan bahasa Jawa.
Momen tersebut terekam dalam video penyambutan yang diunggah di YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (28/7/2022).
Tampak dalam video tersebut Dita Karang memberikan buket bunga untuk Iriana.
"Sugeng rawuh (Selamat datang) di Korea Selatan," ujar Dita Karang, disambut uluran tangan Iriana yang menerima bunga tersebut.
"Nggih (Iya). Terima kasih," balas Jokowi.
Baca: Sosok Anggota Secret Number Dita Karang, Idol Kpop yang Sambut Presiden Jokowi saat Tiba di Seoul
Tak sendirian, Dita Karang ditemani dua anak yang berpakaian adat untuk ikut menyambut rombongan.
Iriana membungkukkan badannya untuk menyapa kedua anak tersebut dan menanyakan nama mereka.
Setelah perkenalan, Iriana tak lupa memberikan bingkisan kepada kedua anak tersebut, termasuk Dita Karang.
"Mbak Dita juga dikasih," kata Iriana menginstruksi ajudan.
Dita Karang pun berterima kasih dengan bahasa Jawa.
"Oh, matur suwun (Terima Kasih)," ujar Dita Karang yang membungkuk menerima bingkisan tersebut.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Dita Karang Sapa Jokowi Iriana dengan Bahasa Jawa di Seoul, Tampak Anggun Kenakan Kebaya Merah
# Dita Karang # Secret Number # Iriana # Jokowi # Seoul
Video Production: Putri Anggun Absari
Sumber: Tribunnews.com
To The Point
Mahasiswi ITB Pembuat Meme Prabowo-Jokowi Berakhir Jadi Tersangka, Amnesty Internasional Buka Suara
20 jam lalu
Tribun Video Update
Prabowo Diisukan Mulai Jaga Jarak dengan Jokowi, Istana Beri Bantahan: Soal Waktu untuk Bertemu
20 jam lalu
Tribun Video Update
Dosen Pembimbing Skripsi Jokowi hingga Rektor & Dekan Digugat terkait Polemik Dugaan Ijazah Palsu
20 jam lalu
Terkini Nasional
Kasus Melebar! Sosok Penggugat Rektor UGM hingga Dosbing Skripsi Jokowi Buntut Polemik Ijazah Palsu
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.