Senin, 12 Mei 2025

HAJI 2022

Tindakan Tegas Petugas Logistik Bandara Jeddah kepada Jemaah Haji Indonesia

Jumat, 15 Juli 2022 22:46 WIB
Tribunnews.com

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Aji Bramastra

TRIBUN-VIDEO.COM - Tindakan tegas petugas logistik Bandara Jeddah yang membongkar puluhan koper jemaah haji Indonesia, Kamis (15/7/2022) tak membuat jemaah haji lain jera.

Buktinya, petugas masih menemukan koper jemaah haji Indonesia yang diisi air zamzam.

Kali ini jumlahnya bahkan lebih banyak.

Koper yang dibongkar itu milik jemaah haji embarkasi Solo kloter 4.

Dari 350 koper yang diperiksa, sebanyak 297 koper berisi air zamzam.

Baca: Beberapa Larangan Bagi Jemaah Haji Indonesia, di Antaraya Dilarang Bawa Oleh-oleh Air Zamzam

Itu artinya, hanya 63 jemaah yang patuh tak membawa air zamzam.

Kepala Seksi Pelayanan Pemulangan Jemaah, Edayanti Dasril mengingatkan, larangan membawa air zamzam bukan sekedar imbauan, tapi aturan.

"Ini aturan tidak boleh ada air zamzam dalam koper murni karena safety regulation.

Ini bukan imbauan, tapi melaksanakan ketentuan dari otoritas penerbangan sipil Arab Saudi," kata Edayanti, ditemui di Jeddah, Kamis (14/7/2022) malam.

Ratusan koper milik jemaah dari embarkasi Solo kloter 4 itu akhirnya ditolak oleh pihak Bandara Jeddah.

Semuanya dikembalikan ke hotel di Mekkah, untuk dibongkar sendiri oleh jemaah.(*)

# Haji 2022 # Bandara Jeddah # logistik # koper # Embarkasi Solo

Editor: fajri digit sholikhawan
Reporter: Aji Bramastra
Video Production: Okwida Kris Imawan Indra Cahaya
Sumber: Tribunnews.com

Tags
   #Haji 2022   #Bandara Jeddah   #logistik   #koper   #Embarkasi Solo

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved