Kabar Selebriti
Intip Profil Erina Gudono, Wanita yang Diduga Pasangan Baru Kaesang Pengarep
TRIBUN-VIDEO.COM - Putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep selalu menjadi sorotan publik.
Tampaknya kehidupan Kaesang Pangarep tak lepas dari sorotan publik.
Termasuk kisah asmara Kaesang Pangarep pun kerap kali disoroti.
Baru-baru ini, Kaesang kepergok tengah merangkul seorang wanita.
Momen tersebut terjadi pada saat menonton Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan Solo.
Diketahui, nama wanita tersebut adalah Erina Gudono.
Erina Gudono diketahui menemani Kaesang Pangarep untuk menonton Persis Solo melawan PSS Sleman di Stadion Manahan Solo.
Di media sosial tersebut sebuah video yang memperlihatkan Kaesang Pangrep rangkul seorang wanita yaitu Erina Gudono.
Dalam video tersebut, putra bungsu Presiden Jokowi mengenakan kaos abu-abu gelap sedang keluar stadion bersama seorang wanita.
Setelah menyalami dan berpamitan dengan anggota TNI dan kepolisian, Kaesang langsung merangkul cewek berambut panjang itu sebelum memasuki mobil yang telah terpakir.
Saat berjalan menuju mobil, Kaesang Pangarep kepergok merangkul mesra Erina Gudono di depan publik dengan dikawal beberapa pengawalnya.
Erina Gudono yang dirangkul mesra Kaesang Pangarep terlihat biasa saja, dia justru diam.
Hal ini diketahui dari postingan akun Instagram @danunyinyi9reborn999.
Lantas, siapakah sosok Erina Gudono?
Baca: Kaesang dan Erina Gudono Kondangan Bareng, Momen Mesra Keduanya Dibocorkan Pria Ini
Baca: Viral Video Kaesang Pangarep Kondangan Bareng Erina Gudono, Mereka Ramah dengan Tamu Undangan
Sosok Erina Gudono
Perempuan bernama lengkap Erina Sofia Gudono merupakan finalis Puteri Indonesia tahun 2022 mewakili Yogyakarta.
Pada malam ajang pencarian Puteri Indonesia, Erina Gudono masuk dalam 11 besar.
Wanita kelahiran Philadelphia, Pennsylvania, Amerika Serikat, 11 Desember 1996 merupakan sosok yang berprestasi.
Erina merupakan Sarjana Manajemen Universitas Gadjah Mada.
Ia kemudian melanjutkan pendidikannya di Columbia University dengan mengambil jurusan Administrasi Publik.
Erina Gudono pun memiliki sejumlah prestasi.
Ia membagikan dalam Instagramnya sejumlah prestasi yang pernah dicapao dalam sejumlah bidang.
Salah satunya ia pernah meraih juara 1 dan 2 Bussines Plan Competition dalam event yang berbeda.
Erina juga sempat mengikuti pendidikan di The Chinese University of Hong Kong dan Showa Women's University di Jepang.
Melansir dari akun Linkedin miliknya, Erina Gudono diketahui pernah bekerja sebagai Associate Brand Strategist di Tokopedia sejak April 2019 hingga Oktober 2020.
Erina kemudian bekerja di Bank Indonesia sebagai Project at Payment System Policy Department dan Assistant Manager Apprenticeship mulai tahun 2020 hingga Juli 2021.
Melalui akun Instagram-nya, Erina memiliki platform bernama 'Takesbook' yang bertujuan untuk mengadvokasi pendidikan bagi anak-anak di komunitas marginal sejak tahun 2018.
Berikut ini sederet prestasi Erina yang diunggah melalui akun instagram miliknya:
1. Runner-up Eureca Business Competition
2. Juara 1 National Business Plan Competition
3. Juara 1 Marketing Competition
4. Peraih Beasiswa Bank Indonesia
5. Delegasi Harvard Model United Nation
6. Juara 1 Management Marketing Plan
7. Juara 3 Business Case Competition
(*)
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Sosok Erina Gudono, Wanita yang Dirangkul Kaesang Pangarep, Putri Indonesia DIY 2022
#TribunMataraman
#Mataraman
#Blitar
#Kediri
#Nganjuk
#Trenggalek
#Tulungagung
Video Production: Adelia Denta Savritadayu Setyanta
Sumber: Tribun Jabar
Viral News
Kaesang hingga Surya Paloh Pasang Badan Bela Gibran soal Usulan Purnawirawan TNI Copot Wapres
Minggu, 27 April 2025
Viral News
LIVE: Wacana Pemakazulan Wapres Gibran: Eks Bos BIN Era Megawati Anggap Wajar, Kaesang Pasang Badan
Minggu, 27 April 2025
to the point
Kaesang Pasang Badan untuk Gibran, Nilai Usulan Pencopotan Wapres Bertentangan dengan Konstitusi
Sabtu, 26 April 2025
HOT TOPIC
Mantan Kepala BIN Sentil Gibran Tak Bisa Urus Negara hingga Kaesang Bela Wapres yang Dipilih Rakyat
Sabtu, 26 April 2025
Live Tribunnews Update
Kaesang Pangarep Bela Gibran soal Usulan Ganti Wapres: Semua kan Sudah Berdasarkan Konstitusi
Sabtu, 26 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.