Viral di Medsos
Viral Bule Tanpa Busana Berpose di Pohon Suci Berusia 700 Tahun di Tabanan Bali
TRIBUN-VIDEO.COM, TABANAN – Viral sebuah video dan foto menunjukan seorang bule perempuan tanpa busana atau bugil tengah berpose di sekitar kawasan suci Pura.
Diketahui kawasan suci tersebut merupakan sebuah pohon di kawasan suci Kayu Putih yang sudah berusia sekitar 700 tahun.
Hal tersebut pun diketahui lewat unggahan Instagram milik tokoh Perempuan Bali, Ni Luh Djelantik pada Rabu 4 Mei 2022.
Hal nyeleneh yang dilakukan bule tersebut diketahui berada di Kawasan Pura Babakan, Desa Tua, Kecamatan Marga, Kabupaten Tabanan, Bali.
“BALI TIDAK PERLU TURIS SAMPAH !!!!!!,” tulis @niludjelantik dikutip Tribun-Bali.com pada Rabu 4 Mei 2022.
Dalam unggahannya, Ni Luh Djelantik pun turut meminta penjelasan kepada Alina Yogi yang diketahui merupakan sosok bule bugil dalam video tersebut.
“@alina_yogi, you will need to explain this to our official officer. Every action comes with consequences, @imigrasidenpasar @ditjen_imigrasi @kemenkumhamri @polres_tabanan @poldabali mohon atensinya Bapak kesayangan,” lanjutnya.
Selain itu, desainer ini pun menyayangkan hal yang dilakukan oleh bule tersebut, terlebih jika video tersebut dibuat hanya untuk keperluan Konten semata.
Baca: Viral Video Ratusan Motor Pengunjung Terkena Air Pasang Pantai di Cilacap
“Maksudmu apa ??? Demi konten ??? Kesucian pura jadi tercemar karena kelakuanmu,” jelasnya.
Diketahui dalam kepercayaan Hindu Bali sendiri, jika terdapat pohon yang berada di kawasa pura merupakan pohon yang disakralkan dan disucikan.
Baca: Viral Aksi Pengemudi Sepeda Motor Ugal-ugalan saat Hendak Salat Idulfitri
“Inner Amazon ndasmu.
Habis turis nari telenji di Gunung Batur, sekarang ada lagi kayak beginian. Kamu tahu pohon Kayu putih yang telah berusia 700 tahun ini terletak di belakang Pura Babakan ? Artinya apa ? Pura ini masuk dalam lingkungan tempat suci. Kalau mau meditasi atau selfi silakan,” jelasnya.
Ia pun meminta kepada pihak-pihak berwenang untuk segera menindak lanjuti kejadian tidak mengenakan ini.
“Please cek izin tinggalnya pak. Cek juga izin usahanya. Kalau terbukti melanggar, deportasi aja daripada bikin leteh Bali,” ungkapnya.
(Tribun-Video.com/Tribun-Bali.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul VIRAL! Video Bule Tanpa Busana di Pohon Suci Tua di Tabanan Bali, Ini Kata Perbekel Desa Tua
Video Production: Januar Imani Ramadhan
Sumber: Tribun Bali
Terkini Nasional
Kesedihan Dedi Mulyadi saat Jenguk Korban Ledakan Amunisi di Garut, Doakan yang Terbaik ke Mendiang
1 hari lalu
Tribunnews Update
Viral Video Pengamen di Tangerang Ngamuk Rusak Bus Gegara Dilarang Ngamen, Berakhir Diciduk Polisi
1 hari lalu
Terkini Nasional
Kondisi Tak Biasa! Panglima TNI Malah Perintah Prajurit Siaga di Seluruh Kejati Kejari di Indonesia
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.