Rabu, 14 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Sosok Crazy Rich Grobogan yang Sumbang Rp 2,8 M untuk Bangun Jalan Desa, Dulunya Jualan Koran

Sabtu, 16 April 2022 15:03 WIB
Tribun Jateng

TRIBUN-VIDEO.COM - Pengusaha asal Grobogan, Jawa Tengah yang membangun jalan desa dengan uang pribadi mendadak viral di media sosial.

Pasalnya, uang yang disumbangkan untuk perbaikan jalan mencapai Rp 2,8 miliar.

Tak heran, banyak masyarakat yang penasaran siapa sosok pengusaha dermawan tersebut.

Pengusaha itu bernama Joko Suranto, asal Desa Jetis, Kecamatan Karangrayung, Kabupaten Grobogan.

Saat ini, Joko menjadi seorang pengusaha sukses di Bandung, Jawa Barat di bidang real estate.

Joko juga menjabat sebagai ketua Pimpinan Daerah Real Estate Indonesia atau DPD REI Jabar.

Meski sukses berkarier di Bandung, Joko tak lupa dengan kampung halamannya.

Bapak tiga anak ini prihatin melihat kondisi jalan desanya yang rusak selama puluhan tahun.

Apalagi jika hujan turun, kondisi jalan semakin parah.

Baca: Update Kasus Subang, Ini Langkah Polda Jabar seusai Dapat Info Sebar Sketsa Wajah Terduga Pelaku

Hal ini membuat Joko Suranto sering merasa kesusahan saat mudik ke Desa Jetis, Grobogan.

Berawal dari keprihatinan ini, Joko lantas berpikiran untuk membangun jalan desa sepanjang 1,8 kilometer dengan uang pribadinya.

Dikutip dari TribunJateng.com, uang yang dikeluarkan Joko mencapai Rp 2,8 miliar.

Keputusan Joko membangun jalan desa dengan uang pribadi sudah disetujui oleh ketiga saudaranya.

Diketahui, jalan yang dibangun merupakan jalan kabupaten yang menghubungkan Desa Welahan, Jetis dan Ngampu.

Kebetulan jalan tersebut berada persis di depan rumah saudara-saudara Joko.

Aksi pembangunan jalan yang dilakukan Joko Suranto ini kemudian menjadi perbincangan warganet hingga viral.

Bahkan, ada yang menjuluki Joko sebagai Crazy Rich Grobogan karena sifat dermawannya.

Namun siapa sangka, pria lulusan Universitas Sebelas Maret (UNS) ini memulai hidupnya dari bawah.

Sebelum menjadi pengusaha, dulu Joko pernah hidup susah dengan berjualan koran.

Namun masa sulit itu telah berlalu dan kini Joko menjadi pengusaha yang dikagumi karena sifat dermawannya.(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul Viral Crazy Rich Grobogan Sumbang Uang Rp 2,8 M untuk Perbaikan Jalan, Kesal Kesusahan Saat Mudik

# TRIBUNNEWS UPDATE # crazy rich # Grobogan # koran

Editor: fajri digit sholikhawan
Reporter: Agung Tri Laksono
Sumber: Tribun Jateng

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #crazy rich   #Grobogan   #koran

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved