Kamis, 15 Mei 2025

TRIBUNNEWS UPDATE

Detik-detik Konvoi Belasan Helikopter Rusia Diserang Ukraina, 2 Heli Langsung Jatuh ke Sungai

Rabu, 2 Maret 2022 14:37 WIB
Sumber Lain

TRIBUN-VIDEO.COM - Beredar video detik-detik konvoi 17 helikopter milik militer Rusia sedang melintas menuju pusat ibu Kota Ukraina, Kiev.

Konvoi helikopter tersebut berhasil dihalau oleh pasukan Ukraina dengan melesatkan tembakan.

Setidaknya, dua helikopter Rusia tersebut hancur dan jatuh.

Dalam video yang dibagikan, konvoi helikopter Rusia ini diketahui melaju menyeberangi sungai Dnipro.

Yang mana pasukan militer Rusia ini hendak menuju Kiev, ibu kota Ukraina.

Video ini direkam pada 24 Februari 2022, tepat di hari pertama Rusa melakukan invasi dan operasi militer.

Baca: Pasukan Chechnya dengan Senjata Anti Tank NLAW Berbalik Serang Rusia

Dalam video, ada setidaknya 17 helikopter tengah terbang dan dua di antaranya ditembak jatuh pasukan Ukraina.

Warga Ukraina yang merekam kejadian ini pun bersorak mendukung pasukan Ukraina.

Sementara itu, berdasarkan laporan dari dailymail, pasukan Ukraina diketahui sudah menembak jatuh lima helikopter milik Rusia dan menewaskan puluhan tentara.

Tepat pada Kamis siang, langit di atas Kyiv dipenuhi dengan satu skuadron 20 helikopter Rusia yang menggempur landasan pacu pangkalan udara itu.

Pasukan darat Ukraina pun tak tinggal diam dan melancarkan serangan balik, bergerak untuk merebut kembali lapangan udara dengan menembak jatuh helikopter-helikopter Rusia.

Baca: Warga Rusia Rela Antre Berjam-jam untuk Dapat Uang Tunai, Takut Terjadi Pembatasan Pengambilan Uang

Pasukan Ukraina juga mengklaim telah menembak jatuh enam jet Rusia di atas wilayah Donbass timur, sementara pesawat lain tampaknya jatuh dari langit dekat ibu kota.

Tak lama setelah pukul 19:00 GMT pada hari Selasa, kementerian pertahanan Rusia mengatakan sebuah pesawat angkut Antonov An-26 Rusia yang membawa peralatan militer jatuh di wilayah Voronezh selatan dekat Ukraina dan menewaskan semua awak di dalamnya.

"Selama penerbangan yang direncanakan untuk mengangkut peralatan militer, sebuah pesawat An-26 dari pasukan kedirgantaraan Rusia jatuh," kata kementerian pertahanan dalam sebuah pernyataan yang disiarkan oleh kantor berita Rusia.

"Para kru meninggal," kata pernyataan itu, tanpa memberikan rincian apapun.

(Tribun-Video.com)

Artikel ini telah tayang di Dailymail dengan judul Ukraine strikes back: Kyiv's troops have already shot down five Russian helicopters, destroyed dozens of tanks - and entire battalion - but president Zelensky admits 137 of his soldiers have died

# TRIBUNNEWS UPDATE # Rusia # Kyiv # Ukraina # helikopter

Editor: Sigit Ariyanto
Reporter: Nila
Video Production: Ghozi LuthfiRomadhon
Sumber: Sumber Lain

Tags
   #TRIBUNNEWS UPDATE   #Rusia   #helikopter   #Ukraina   #Kyiv

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved