Senin, 12 Mei 2025

LIVE UPDATE

Klarifikasi Pihak RSAL Merauke seusai Tolak Pasien hingga Meninggal Dunia, Oknum TNI akan Ditindak

Minggu, 27 Februari 2022 17:10 WIB
Tribun Video

TRIBUN-VIDEO.COM - Kepala Dinas Penerangan Angkatan laut Laksamana Pertama TNI Julius Widjojono mengatakan, akan menyelidiki kasus viralnya penolakan pasien 10 tahun di RSAL Lantamal XI Merauke hingga mengakibatkan pasien meninggal dunia.

Julius menegaskan, pihaknya akan menjatuhkan sanksi apabila ada kelalaian yang dilakukan oleh petugas RSAL.

Baca: Sebut Tak Menolak Pasien, RS TNI AL Merauke Tetap Bertanggung Jawab dan Lakukan Sidang Kode Etik

Ia memastikan, tidak akan ada prajurit yang lolos dari hukum.

Selain itu, pihak TNI berkomitemen akan memroses secara hukum bagi prajurit yang terbukti lalai.

Sementara, persoalan yang menewaskan anak 10 tahun ini diselesaikan secara kekeluargaan.

Pihak Lantamal XI berjanji akan memroses prajurit TNI sesuai tuntutan pihak keluarga korban.

Diketahui, bocah bernama Adriana Mahuse (10) ditolak saat dibawa ke RSAL Lantamal XI Merauke.

Baca: Tak Menolak Pasien, RS TNI AL Merauke Tetap Bertanggung Jawab dan Laksanakan Sidang Etik

Di mana dari penolakan itu menyebabkan kekecewaan pihak keluarga atas penanganan RSAL Lantamal XI sebab mengakibatkan pasien meninggal dunia.

Kini jenazahnya telah dimakamkan di TPU Tanah Miring yang dihadiri Karumkit Lantamal XI, Letkol Laut (K) dr. D. Nursito, H.P., M.Tr, Opsla, Danyon Marinir dan perwakilan anggota Lantamal XI. (*)

Baca juga berita terkait di sini

# LIVE UPDATE # Merauke # pasien # TNI

Editor: Panji Anggoro Putro
Videografer: Radifan Setiawan
Video Production: Sigit Setiawan
Sumber: Tribun Video

Tags
   #LIVE UPDATE   #Merauke   #pasien   #TNI

Video TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved