Kabar Selebriti
Ketua Komnas Perlindungan Anak Geram dengan Kelakuan Doddy Sudrajat: Itu Kesombongan Pak Doddy
TRIBUN-VIDEO.COM - Ayah mendiang Vanessa Angel, Doddy Sudrajat dijadwalkan menghadiri undangan dari Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA), Sabtu (15/1/2022).
Komnas PA mengagendakan untuk membahas formula mediasi Doddy Sudrajat dengan keluarga Bibi Ardiansyah.
Namun Doddy menolak dan tampak tak menghadiri undangan tersebut.
Ketua Komisi Nasional Perlindungan Anak Indonesia Arist Merdeka Sirait mengungkapkan bahwa Doddy tak menghadiri undangan Komnas Anak karena kecewa.
"Dia kecewa pada kita, saat kita visitasi ke rumah Faisal kita enggak menunjukkan video dodot, anjing dan sebagainya," ujar Arist Merdeka Sirait saat ditemui di Komnas Perlindungan Anak, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Sabtu (15/1/2022).
Baca: Tiba-tiba Doddy Sudrajat Datangi Rumah Haji Faisal untuk Temui Gala Sky, Sudah Damai?
Pihak Komnas Perlindungan Anak kata Arist telah menjelaskan kepada Doddy bahwa hal tersebut tak bisa dibagikan kepada publik karena adanya anak Vanessa dan Bibi yaitu Gala.
Ketidak hadiran Doddy hari ini, menurut Arist Merdeka Sirait merupakan bentuk dari kesombongan ayah dari mendiang Vaness Angel itu.
"Jadi mohon maaf karena beliau yang menolak. Dia bilang tidak ada masalah," tutur Arist.
Atas permasalahan ini, Komnas Anak menegaskan kembali bahwa pihaknya tak memiliki kepentingan apapun dan hanya mengedepankan kepentingan dari Gala Sky Andriansyah.
Karena ketidak hadiran Doddy hari ini, kata Arist maka pihak Komnas Perlindungan Anak menyimpulkan bahwa Doddy tidak mau menyelesaikan permasalahan ini.
Diketahui sebelumnya, pihak Komnas Perlindungan anak beberapa waktu lalu melakukan visitasi ke kediaman Faisal, ayah Bibi.
Baca: Setelah Perseteruan Kian Memanas, Doddy Sudrajat Datangi Rumah Ayah Bibi Ardiansyah, Ingin Berdamai?
"Kami menyimpulkan bahwa Gala tinggal di tempat nyaman, oleh orang sekitar, harus tinggal di tempat yang lebih aman," tegas Arist Merdeka Sirait.
Kejadian ini bermula saat Doddy Sudrajat sempat mendatangi Komnas PA.
Kunjungan tersebut merupakan kunjungan pertama semenjak perseteruan terkait perebutan hak asuh Gala Sky.
Kala itu, Ia didampingi oleh sang kuasa hukum untuk menemui Ketua Komnas Anak, Arist Merdeka Sirait.
Perseteruan terkait hak asuh dan hak perwalian Gala Sky Andriansyah, antara Doddy Sudrajat dan Faisal masih terus berjalan hingga hari ini. (M30)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Doddy Sudrajat Tak Hadiri Undangan Komnas Anak, Arist Merdeka Sirait: Bentuk Dari Kesombongan
# Doddy Sudrajat # pemindahan makam Vanessa Angel # Konflik Keluarga Vanessa Angel # Vanesa Angel # Fadly Faisal
Sumber: Warta Kota
Selebritis
Fuji Makin Lengket dengan Verrell, Kakaknya Ungkap Sosok Sang Aktor: Baik dan Dewasa
Kamis, 27 Maret 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Resmi Bebas, Tubagus Joddy Mantan Sopir Vanessa dan Bibi Dapat Tawaran Pekerjaan dari Raffi Ahmad
Selasa, 8 Oktober 2024
Selebritis
Berkelakuan Baik, Tubagus Joddy Sopir Mendiang Vanessa Angel dab Bibi Andriansyah Bebas Bersyarat
Minggu, 22 September 2024
Tribun Video Update
Doddy Senggol Haji Faissal Lagi seusai Atta Nasehati Warganet yang Bahas Vanessa Angel Hamil Duluan
Kamis, 5 September 2024
Tribun Video Update
Haji Faisal Sebut Atta Halilintar Telat Klarifikasi seusai Konten Diduga Sindir Vanessa Angel Viral
Senin, 19 Agustus 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.