Sahabat Inspirasi
Sahabat Inspirasi: Bedah Buku "UMKM 4.0" Bersama Perpusnas Kementerian Perdagangan RI
TRIBUN-VIDEO.COM - Buku ini memberikan gambaran dan wawasan untuk calon UMKM atau wirausaha skala UMKM tentang era revolusi digital 4.0.
Siap tidak siap era 4.0 akan tiba, bahkan sudah dapat dirasakan perubahan era ditandai dengan mulai bergesernya gaya belanja konsumen dari offline ke online.
Dengan buku ini pelaku UMKM akan mendapatkan wawasan dan panduan antara lain adalah:
• UMKM dapat mengetahui gambaran era revolusi industry 4.0 seperti kemajuan dalam daya komputerisasi, internet of things , kecerdasan buatan, robotik, dan hal lainnya yang akan mempengaruhi kondisi dunia usaha khususnya usaha mikro kecil dan menengah.
• UMKM dapat mengetahui tentang karakter konsumen di era digital 4.0 beserta ciri generasi konsumen yang ada berikut pola cara belanja untuk tiap generasi tersebut. Tujuannya agar UMKM lebih mengetahui karakter konsumen yang akan dituju.
• UMKM dapat mengenal industri dan produk kreatif sebagai solusi dari persaingan usaha yang ketat di era 4.0.
• UMKM dapat mengetahui 16 sub sektor bidang industri kreatif yang dapat dijadikan ide usaha baru atau ide pengembangan usaha.
• UMKM dapat mengetahui cara perencanaan produk kreatif sebagai pilihan produk usaha baru atau varian baru dalam rangka meningkatkan penjualan usaha
• UMKM dapat mengetahui bagaimana cara pengelolaan sumber daya, produksi, operasional dan persediaan usaha agar menjadi lebih efektif dan efisien sehingga dapat bersaing kompetitif.
• UMKM dapat mengetahui cara pengelolaan dan perhitungan keuangan usaha agar dapat berkembang ke skala yang lebih tinggi dengan dasar pondasi keuangan yang kuat dan efisien.
• UMKM dapat mengetahui gambaran cara–cara pemasaran yang dapat dilakukan di era revolusi digital 4.0 untuk meningkatkan penjualan produk atau jasa usaha. Diharapkan dengan adanya acara bedah buku UMKM 4.0 ini dapat bermanfaat bagi para peserta khususnya pihak2 yang terlibat dalam mengembangkan UMKM menjadi lebih baik dan mampu bersaing.(*)
# Sahabat Inspirasi # bedah buku # Kementerian Perdagangan
Reporter: Danang Risdinato
Video Production: bagus gema praditiya sukirman
Sumber: Tribunnews.com
Tribunnews Update
Berkas Lengkap, Kejagung Limpahkan Tom Lembong ke Kejari Jakput atas Dugaan Korupsi Import Gula
Jumat, 14 Februari 2025
VIRAL NEWS
Penetapan Tersangka Dianggap Kurang Bukti, Pengacara Minta Tom Lembong Dibebaskan dari Tahanan
Selasa, 5 November 2024
VIRAL NEWS
Ajukan Gugatan Praperadilan, Kubu Tom Lembong Desak Kejagung Periksa Menteri Perdagangan Lain
Selasa, 5 November 2024
Live Update
Gebrakan Dirdik Jampidsus jadi Sosok Kunci Penetapan Tersangka Tom Lembong, Ini Rekam Jejaknya
Kamis, 31 Oktober 2024
VIRAL NEWS
Rugikan Negara Rp 400 Miliar, Tom Lembong Buka Keran Impor Gula Padahal Sedang Surplus
Rabu, 30 Oktober 2024
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.