Terkini Daerah
Update Kasus Mahasiswi NW yang Meninggal di Makam Ayahnya, Teman dan Pamannya akan Ikut Diperiksa
TRIBUN-VIDEO.COM - Tak hanya Bripda Randy Bagus, sejumlah saksi lainnya terkait kasus bunuh diri mahasiswi asal Mojokerto, Jawa Timur, NW (23), juga akan diperiksa Polda Jawa Timur.
Diketahui, NW ditemukan tergeletak tak bernyawa di atas makam ayahnya di kawasan Kecamatan Sooko, Mojokerto, pada Kamis (2/12/2021).
Jenazahnya ditemukan juru kunci, Sugito, saat membersihkan makam.
"Saya melihat dia (korban) sudah terlentang dan ternyata sudah meninggal,” ungkapnya, Jumat (3/12/2021), dikutip dari Surya.co.id.
Saat NW ditemukan tewas, di dekatnya ada sebuah botol berisi air berwarna kemerahan dan cokelat diduga racun.
Kekasih NW, Bripda Randy Bagus, saat ini tengah diperiksa dan ditahan di Propam Polda Jatim terkait tewasnya korban.
Selain Randy, Polda Jatim akan memeriksa sejumlah saksi lainnya, mulai teman-teman dekat dan paman NW.
Pemilik akun media sosial yang menulis utas soal penyebab NW bunuh diri, juga akan diperiksa.
Baca: Terungkap Mahasiswi NRW Ternyata Pernah Lapor Alami Pelecehan oleh Kakak Tingkat ke Kampus pada 2020
Baca: Polri Pastikan akan Pecat Bripda Randy Bagus terkait Kasus Tewasnya Mahasiswi NW di Mojokerto
"Ada, kami rencananya ke depan juga itu."
"Kami juga (periksa) berkaitan dengan netizen yang kasih informasi, kami membutuhkan keterangannya itu," ujar Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Gatot Repli Handoko, saat dihubungi TribunJatim, Sabtu (4/12/2021).
Lebih lanjut, Gatot mengungkapkan alasan mengapa paman NW juga akan diperiksa.
Menurutnya, paman NW diduga mengetahui banyak informasi mengenai kondisi korban beberapa hari sebelum akhirnya nekat bunuh diri.
"Iya. Bukan hanya dari pihak mahasiswanya (pihak kampus)."
"Tapi, pamannya juga kami mintai keterangan, karena pamannya banyak tahu juga permasalahannya," terangnya.
Ia mengatakan Polda Jatim telah menerjunkan tim penyidik yang asistensinya dilakukan pihak Ditreskrimum Polda Jatim bersama Polres Mojokerto.(*)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Teman dan Paman Mahasiswi Mojokerto yang Bunuh Diri di Makam Ayahnya akan Diperiksa
Video Production: Dimas Wira Putra
Sumber: Tribunnews.com
TRIBUNNEWS UPDATE
Gabriel Rey Crazy Rich Surabaya Ganti Mobil Korban Kecelakaan Lamborghini dengan yang Lebih Mewah
5 hari lalu
Live Update
Separator Jalan Depan SPN Polda Jawa Timur Mojokerto Resmi Dibongkar, Sering Picu Kecelakaan
7 hari lalu
Terkini Daerah
The Real Sultan! Sosok Pemilik Lamborghini Langka Tabrak Mobil, Langsung Ganti Rugi 100 Persen
Sabtu, 3 Mei 2025
Live Update
Live Update Siang: Predator Anak Berkedok Dukun di Jatim, Zaenal Mundur dari Tim Penggugat Jokowi
Sabtu, 26 April 2025
Live Update
Tipu Muslihat 'Dukun Desa' di Mojokerto, Tampang Polos Kecoh Banyak Warga, Aslinya Predator Anak!
Sabtu, 26 April 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.