Terkini Nasional
Publik Mulai Ragukan Sumbangan Rp2 Triliun dari Akidi Tio, Mahfud MD Ikut Buka Suara
TRIBUN-VIDEO.COM - Sumbangan uang Rp 2 triliun yang diberikan keluarga almarhum Akidi Tio untuk membantu penanganan Covid-19 di Sumatera Selatan, menyedot perhatian luas dari masyarakat.
Masyarakat pun terkagum dengan kemurahan hati dari keluarga mendiang Akidi Tio yang menyerahkan uang tunai yang begitu fantastis jumlahnya.
Namun, sepekan pasca penyerahan simbolis sumbangan itu, hingga kini tidak ada kabar lanjutan kapan uang Rp2 triliun bakal cair.
Hingga frasa Akidi Tio trending di media sosial Twitter.
Sebagian warganet mulai meragukan sumbangan dengan jumlah besar itu.
Ada pula yang menganalisa tentang sosok Akidi Tio yang dianggap kurang tersohor dan mempertanyakan darimana Akidi Tio mendapatkan uang sebanyak itu.
Sementara itu, Menteri Politik, Hukum dan Keamanan, Mahfud MD turut berkomentar mengenai banyaknya keraguan terhadap sumbangan itu.
Baca: Dipertanyakan Warga, Pengamat Ungkap Faktor Sumbangan Rp2 Triliun dari Akidi Tio Belum Cair
Baca: Uang Sumbangan Rp2 Triliun dari Keluarga Pengusaha Akidi Tio Dikabarkan Cair Senin 2 Agustus 2021
Mahfud MD dalam twitter pribadinya menceritakan tentang beberapa kejadian masa lalu, dimana ada orang yang mengaku memiliki uang sekoper dollar namun ternyata hanya isapan jempol.
Mahfud juga menyinggung tentang masukan untuk menggali 'harta karun' demi melunasi utang negara.
Meski demikian, Mahfud berharap kabar sumbangan Rp2 triliun dari keluarga Akidi Tio kali ini benar adanya.
"Waktu saya menhan ada orang mengaku punya sekoper uang dollar Amerika yang nilai perlembarnya 1000 dollar. Ketika saya tanya ke BI diketawain krn USA hny mencetak lembaran uang paling tinggi 100 dollar. Ada juga yang minta dibantu menggali harta karun tapi tak jelas. Semoga yang Akidi Tio ini nyata," tulis Mahfud di Twitter, Senin (2/8/2021).
"Saya juga pernah menulis ada orang-orang yang minta difasilitasi untuk menggali harta karun dll yang akan disumbangkan ke negara. Tp tak bisa divalidasi," imbuhnya.(*)
Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Publik Mulai Ragukan Sumbangan Rp2 Triliun dari Keluarga Akidi Tio, Mahfud MD: Semoga Nyata
# Akidi Tio # sumbangan Rp 2 triliun # Mahfud MD # Sumatera Selatan
Video Production: Fitriana SekarAyu
Sumber: Warta Kota
Live Update
Gubernur Sumsel Optimis Targetkan Terminal Bongkar Muat Batubara Keramasan bakal Beroperasi 2027
16 jam lalu
Tribunnews Update
Mahfud MD Blak-blakan Ungkap Sosok Djuyamto: Hakim Jujur yang Dibuang ke Tempat Kuntilanak
20 jam lalu
tribunnews update
Mahfud MD Bongkar Bobroknya Hukum RI: Seleksi Pimpinan MA Ada Sponsor, Hukum Tinggal Beli
1 hari lalu
Tribunnews Update
Pengakuan Abraham Samad soal Mangkir di Kasus Ijazah Jokowi hingga Mahfud Bongkar Bobrok Hukum RI
1 hari lalu
Tribunnews Update
Mahfud Anggap Hakim Jujur Malah Terbuang: Djuyamto Malah Dibuang ke Daerah Terpencil Luar Jawa
1 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.