Kuliner
Mencicipi Gurih dan Nikmatnya Mi Kocok Mang Dadeng, Kuliner Legendaris di Bandung sejak 1958
TRIBUN-VIDEO.COM - Mi Kocok merupakan kuliner khas Bandung yang wajib kamu coba ketika sedang berada di Kota Kembang.
Satu di antara Mi Kocok terkenal di Bandung adalah Mi Kocok Mang Dadeng yang berada di Jalan Ahmad Dahlan atau Jalan Banteng Nomor 67, Bandung.
Kedai Mi Kocok ini sudah berdiri sejak 1958.
Yang membuat Mi Kocok Mang Dadeng ini bertahan hingga kini adalah karena rasa mi kocoknya yang begitu lezat.
Baca: Icip Gurihnya Kuah Kaldu Kental Mi Kocok Mawar, Kuliner Legendaris di Bogor Sejak Tahun 1970
Mi Kocok buatan Mang dadeng ini menggunakan 27 macam bumbu rempah-rempah.
Untuk membuktikan Mi Kocok Mang Dadeng banyak yang menyukai yakni dengan mendatangi kedai saat makan siang, atau saat hari liburan.
Kadang-kadang pengunjung tidak akan kebagian Mie Kocok spesial khas Mang Dadeng yang sangat melegenda tersebut.
Mi Kocok Mang Dadeng yang laris manis ini terdiri dari mi rebus dan dikocok, ditambah urat atau kikil sapi, sayuran tauge, daun bawang, bawang goreng dan jeruk nipis beserta kuah kaldu sapi.
Tak hanya menyediakan mi kocok, di kedai ini kamu juga bisa memesan menu lain seperti sop kaki sapi biasa hingga sop kaki sapi spesial sum-sum.
Selain makanan, restoran Mi Kocok Mang Dadeng juga menyediakan berbagai jenis minuman.
Minuman ini seperti aneka jus buah, teh panas, teh dingin, lemon tea, es campur, jeruk dingin, jeruk panas, dan lain-lain bisa kamu pilih di kedai tersebut.
Dari luar, kedai Mi Kocok Mang Dadeng ini terlihat sederhana.
Berbentuk kotak dengan spanduk bertuliskan Mih Kocok Mang Dadeng di depannya.
Baca: Mencicipi Nikmatnya Bakso Cendana, Kuliner Legendaris Langganan Keluarga Soeharto
Saat mendekat, kamu bisa melihat ada dua gerobak ukuran besar di bagian depan.
Penyajian menu makanan diletakkan di bagian depan restoran mi kocok.
Para pengunjung juga bisa menyaksikan penyajian mi kocok dan pesanan lainnya secara langsung.
Selain untuk penyajian, pengunjung bisa memesan makanannya di tempat yang sama.
Mi Kocok Mang Dadeng buka setiap hari mulai pukul 09.00 hingga pukul 22.00 WIB. (*)
Baca juga berita terkait di sini
Artikel ini telah tayang di TribunTravel.com dengan judul Icip Gurih Sedapnya Mi Kocok Mang Dadeng, Kuliner Legendaris di Bandung Sejak 1958
# Mi Kocok # Bandung # kuliner
Video Production: Ignatius Agustha Kurniawan
Sumber: TribunTravel.com
Live Update
Delegasi IGS Keliling Kota Tua Ampenan dan Museum NTB, Terpesona Kuliner Lombok
18 jam lalu
TRIBUNNEWS UPDATE
Hina Presiden dengan Buat Meme Prabowo-Jokowi 'Ciuman', Mahasiswa ITB Jadi TersangkadanDitahan
21 jam lalu
Live Tribunnews Update
LIVE: Mahasiswa ITB Ditahan Buntut Bikin Meme Prabowo-Jokowi 'Ciuman', SSS Jadi Tersangka
21 jam lalu
Live Update
Laka Maut Beruntun Tewaskan Pelajar di Jalan Anggrek Bandung, Korban Terseret 80 Meter
3 hari lalu
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.