TRIBUNNEWS UPDATE
Sedih Lihat Terdakwa, Gisella Anastasia Ngaku Ingin Bertemu dengan Penyebar Pertama Video Syurnya
TRIBUN-VIDEO.COM - Penyanyi Gisella Anastasia menjadi saksi dalam persidangan kasus penyebaran video syur pada Selasa (23/3).
Gisel mengaku tak merasa kesal terhadap dua terdakwa yang menyebarkan video syurnya bersama Yukinobu de Fretes.
Kendati demikian, Gisel mengaku ingin bertemu dengan penyebar pertama video asusila itu.
Diketahui sidang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Selasa (23/3).
Dikutip dari Tribunnews.com, Gisel mengaku sedih saat melihat kedua terdakwa kasus penyebaran video syurnya.
Hal ini lantaran Gisel menyadari bahwa keduanya bukanlah penyebar pertama video tersebut.
"Enggak ada, saya malah sedih melihatnya karena kan ya gimana pun bukan mereka yang pertama kali banget gitu kan," ucap Gisella Anastasia usai menjadi saksi dalam sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (23/3/2021).
Baca: Gisella Anastasia dan Michael Yukinobu De Fretes Akhirnya Bertemu Lewat Persidangan
Baca: Gisel Jadi Saksi Sidang Penyebaran Video Asusila, Pelaku Terancam 12 Tahun Penjara
Gisel menilai, kedua terdakwa tersebut hanya mengikuti tren saja saat video syur itu mencuat.
Ia pun berharap dengan adanya sidang ini maka akan mendapatkan hasil terbaik untuk sejumlah pihak.
Mantan istri Gading Marten ini bahkan mengaku ingin bertemu langsung dengan penyebar video asusila dirinya dengan Nobu.
Gisel mengatakan dirinya ingin bertanya terkait motif pelaku menyebarkan video tersebut.
Dirinya mengatakan hanya berniat bertanya saja tanpa menyalahkan siapapun.
"Sebenernya iya (ingin ketemu) kalau ditanyain penasarannya itu kenapa sih, gitu ya, pengin nanya," kata Gisel.
"Cuma kan ya sudahlah sudah terjadi mau ngapain juga, saya juga enggak ada niatan, dari awal juga enggak ada niatan menyalahi siapa-siapa," ungkap Gisel.
Sementara itu, dalam sidang tersebut, tak hanya Gisel yang hadir sebagai saksi.
Tetapi turut datang pula Nobu yang juga memberikan kesaksiannya.
(TribunVideo.com)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Gisel Mengaku Ingin Bertemu Penyebar Pertama Video Dirinya dengan Nobu
# Gisella Anastasia # video syur # Michael Yukinobu # video asusila
Reporter: Fransisca Krisdianutami Mawaski
Video Production: bagus gema praditiya sukirman
Sumber: Tribunnews.com
Regional
Video Syur Mahasiswa UIN Malang Viral Berujung Drop Out, Sosok Wanita Mahasiswi PTN Lain di Malang
Kamis, 17 April 2025
Viral
Video Syur Viral, Ayu Aulia Singgung Pekerjaan Lama Lisa Mariana dan Yakin Tak Kandung Anak RK
Selasa, 15 April 2025
Live Update
Video Syur Wanita Berdaster Merah, Penyidik Satreskrim Polres Kotim Periksa Pemeran & 2 Orang Saksi
Sabtu, 12 April 2025
Live Update
Live Update Siang: Wanita di Sragen Ditebas Kekasih, Sejoli di Jember Live Streaming Video Porno
Sabtu, 12 April 2025
TRIBUNNEWS UPDATE
Mantan Kapolres Ngada Terancam Dijerat Pasal Berlapis, Cabuli 3 Bocah hingga Sebar Video Asusila
Jumat, 14 Maret 2025
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.